Kaleidoskop 2019: Energi Baru Jakarta Fashion Week 2020 dari Logo Hingga Desainer

Vinsensia Dianawanti diperbarui 23 Des 2019, 18:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Gelaran Jakarta Fashion Week 2020 kembali digelar dengan menghadirkan jajaran koleksi dari desainer ternama Indonesia. Meski penyelenggaraannya diundur dari 19-25 Oktober 2019 menjadi 22-28 Oktober 2019, tidak mengurangi pagelaran busana terbesar di Jakarta ini kehilangan atensi dari pecinta fashion.

Dengan energi yang baru, Jakarta Fashion Week 2020 hadir dengan logo baru yang lebih bold dan energik. Menunjukkan semangat JFW 2020 yang lebih dinamis dalam proses kreatifnya.

Selain dari logo, JFW 2020 menggelar pemilihan Jakarta Fashion Week Icons atau model dengan cara yang lebih interaktif. Yakni pemilihan melalui ditayangkannya sebuah web series yang berjudul "The Search for JFW 2020 Icons: Web Series".

Setelah proses panjang persiapannya, akhirnya Jakarta Fashion Week 2020 resmi dibuka dengan Rakuten Fashion Week Tokyo yang mempersembahkan tiga desainer asal Jepang dengan koleksi Spring Summer-nya. Seperti Enharmonic Tavern, Rieka Inoue, dan Yoakeh. Mengambil tempat di tent, Atrium mall dan the Hall lantai 8, Jakarta Fashion Week 2020 menggelar setidaknya 75 fashion show dari 270 label desainer, baik lokal maupun internasional.

What's On Fimela
2 dari 4 halaman

Diikuti oleh banyak desainer dan kegiatan menarik

Peragaan busana bertajuk AQUA Life X JFW 2020 "Innovation for Goodness" pada Jumat, (25/10).
Intip koleksi apparel KFC Indonesia di Jakarta Fashion Week 2020 (Foto: instagram/gadiiing)

Hadir pula 2800 koleksi terbaru yang dirilis oleh para desainer tersebut di gelaran Jakarta Fashion Week tahun ini. Merek nonfashion seperti KFC Indonesia dan Danone-AQUA juga turut menyuguhkan koleksi unik yang merepresentasikan masing-masing merek. Selain desainer, merek kecantikan Wardah meluncurkan koleksi produk terbarunya, yakni Crystallure yang tampil sebagai produk anti aging.

Dari sekian banyak kegiatan yang diselenggarakan di Jakarta Fashion Week 2020, ditonjolkan tujuh highlight presentations yang menjadi ciri khas. Seperti Javanese Culture 2.0, Headway by Tangan, "MASA" featuring SEAN SHEILA X BYO, Fashion Collaboration Inspired by Disney's "Maleficent: Mistress of Evil," Batik Marunda, Autumn Winter 2019 Collection Mark & Spencer, serta La Femme Fashion Link X Black BLCKVNUE.

 

3 dari 4 halaman

Ditutup dengan Dewi Fashion Knights

Auguste Soesastro pada Dewi Fashion Knights 2019 (Foto: Adrian Putra)

Jakarta Fashion Week 2020 pun ditutup dengan Dewi Fashion Knights (DFK). Dengan tema "Borderless", tahun ini DFK memberikan gambaran dunia tanpa stigma dan bagaimana semuanya melebur menjadi satu.

Untuk menggambarkan makna Borderless tersebut, DFK pun menampilkan empat ksatria mode yang terpilih berdasarkan ketangguhan, kemurnian karya, dan eksistensi mereka di dunia fashion. Seperti Auguste Soesastro, Mel Ahyar, Jeffry Tan, dan Adrian Gan.

4 dari 4 halaman

Simak video berikut ini

#GrowFearles with Fimela