Boneka Cina Menginspirasi Koleksi Terbaru dari Sebastian Gunawan

Nabila Mecadinisa diperbarui 01 Apr 2021, 18:54 WIB

Fimela.com, Jakarta Sebastian Gunawan, desainer Indonesia dengan karya-karya apiknya kembali meluncurkan koleksi terbaru bertajuk China Doll. Koleksi ini dihadirkan untuk menyambut tahun baru Imlek yang menjadi selebrasi penting bagi masyarakat Tionghoa. 

Presentasi koleksi yang dilakukan secara virtual ini dikemas secara totalitas. China Doll sendiri merupakan boneka Cina yang biasanya terbuat dari material porcelain. Desain pakaian yang diciptakan oleh Sebastian Gunawan terinspirasi dari pakaian empress Cina tempo dulu, dengan siluet loose atau trapeze serta paduan celana 3/4 dengan atasan trapeze sebagai outer pelengkap tampilan yang meneyerupai boneka Cina klasik. 

Ada juga koleksi jumpsuit, baby doll, hingga rancangan bergaya Hanbok yang terinfusi budaya Korea yang banyak sekali terpengaruh daru budaya cina tempo dulu. Seluruh koleksi yang dihadirkan tidak menampilkan siluet bodyfit. Sebastian Gunawan dan Cristina Panarese mempersebahkan 31 look dengan ragam kesan.

Koleksi yang terinspirasi dari kecantikan boneka Cina. (Foto: Reinaldy Soekamto/ Sebastian Gunawan. Dok)
2 dari 2 halaman

Detail koleksi yang menawan

Koleksi yang terinspirasi dari kecantikan boneka Cina. (Foto: Reinaldy Soekamto/ Sebastian Gunawan. Dok)

Playful, young, cute, dengan detailing yang elegan seperti aplikasi payet, bordir, printing, kombinasi embellishment yang menyerupai sebuah boneka, membuat koleksinya benar-benar bernyawa, indah, dan elegan. 

Dengan latar tempat selaras, yakni berlokasi di Tugu Kunstkring Paleis, Jakarta. Dan dengan bidikan kamera Reinaldy Soekamto, produser Helen Wangsa, director Gilbert March, pulasan makeup dan tata rambut oleh Claudia Christiani dan Team, tak ketinggalan DOP oleh Octryanto dan art director arahan Adi Djohan, elaborasi karya ini berhasil hadirkan pertunjukan fashion yang memuaskan mata dan hati dengan semua keindahan yang disajikan. 

Koleksi yang terinspirasi dari kecantikan boneka Cina. (Foto: Reinaldy Soekamto/ Sebastian Gunawan. Dok)

#Elevate Women