Jadi Tamu di Podcast Deddy Corbuzier, Kaesang Pangarep Dibayar 5 M

Musa Ade diperbarui 08 Des 2022, 11:56 WIB

Fimela.com, Jakarta Baru-baru ini, Deddy Corbuzier mengundang Kaesang Pangarep ke podcast miliknya. Video podcast ini tayang perdana di YouTube pada 21 September 2021.

Dalam video yang berjudul Kaesang Pangarep Bongkar-bongkaran tersebut, anak bungsu Presiden Jokowi itu berbicara banyak hal tentang kehidupannya sebagai anak pejabat hingga lini bisnisnya.

Uniknya di awal podcast, Deddy Corbuzier mengungkapkan budget untuk mengundang Kaesang Pangarep. "Lu tau nggak panggil Kaesang ke sini budgetnya berapa?" tanya Deddy Corbuzier. "5 M lho. Belum dikasih," timpal Kaesang Pangarep.

2 dari 3 halaman

Tertawa

Kaesang Pangarep. [Foto: YouTube Deddy Corbuzier]

Sementara itu, Deddy Corbuzier kembali menekankan jika membayar Kaesang Pangarep sebesar 5 M sambil tertawa terbahak-bahak. Akan tetapi tidak diketahui, 5 M yang dimaksud Rp 5 miliar atau bukan.

Menurut Kaesang, honor 5 M itu lumayan untuk membeli jajanan kaki 5 di depan rumah Deddy Corbuzier.

3 dari 3 halaman

Bisnis Kaesang

Kaesang Pangarep. (Foto: Dok. Instagram @kaesangp)

Kaesang Pangarep kemudian membahas tentang bisnisnya yang semakin banyak. Deddy sempat tak menyangka jika anak presiden ini punya bisnis pisang goreng.

Pria 26 tahun ini pun mengaku kini punya uang yang lebih banyak dibanding sang ayah yang menjabat sebagai presiden RI.

Baca

  • Kaesang Pangarep Putra Bungsu Jokowi
  • Kaesang Ungkap Mahar Untuk Erina Saat Akad Nikah