Jungkook Ulang Tahun, ARMY Ramaikan Tagar #HAPPYJKDAY di Twitter

Charisma Laksita diperbarui 01 Sep 2022, 11:15 WIB

Fimela.com, Jakarta Salah satu anggota boyband global BTS,Jungkook, berulang tahun. Hari ini (1/9), Jungkook genap berusia 25 tahun (26 tahun usia Korea).

Dalam memperingati hari bersejarah anggota termuda BTS itu, para penggemarnya ramai-ramai menaikkan tagar #HAPPYJKDAY di platform twitter. Munculnya tagar ini dimulai dari cuitan akun resmi BTS, @BTS_twt yang mengunggah ucapan selamat dari tiap anggota kepada Jungkook.

“Happy birthday my bruhhh!!! Hope U best day everrrr💜 -your hope-“ cuit J-Hope, disertai tagar #HappyBirthdayJungkook dan #HAPPYJKDAY

What's On Fimela
2 dari 3 halaman

Ucapan dari ARMY

Ini merupakan foto yang diambil saat Jungkook melakukan syuting video musik "Yet To Come" untuk album BTS yang terbaru; PROOF. Di sini, Jungkook tampil kasual dengan bomber jacket bercorak abstrak, untuk melapisi kaus hitam polosnya. Anting, kalung, dan sunglasses melengkapi penampilannya sebagai statement yang menarik. Foto: Instagram.

Ucapan selamat pun membanjiri twitter, menjadikan #HAPPYJKDAY sebagai salah satu trending topic twitter hari ini. Para penggemar BTS yang dikenal dengan sebutan ARMY itu tidak hanya membuat cuitan berisi ucapan selamat saja, melainkan juga mengirimkan karya-karya mereka berupa fan art dan foto Jungkook.

“happy happy jaykay day!! 🐰💜 #JUNGKOOKDAY #HAPPYJKDAY,” cuit @torakiro yang juga mengirim gambar fan art buatannya.

“💜all the star shine just for you, all the memories are precious due to you💜 [ #HappyJungkookDay #OurPurpleLightJK #JungkookDay #HAPPYJKDAY]” sambung @bangtanartbymar.

3 dari 3 halaman

Tentang Jungkook

Jungkook BTS (Foto: AllKpop)

Jungkook sendiri lahir pada tanggal 1 September 1997 di Mandeok-dong, Busan, dengan nama lengkap Jeon Jungkook. Mengawali karirnya sejak kecil, Jungkook pernah bergabung dalam acara Superstar K, ajang pencarian bakat terbesar di Korea Selatan. Sayangnya, ia tereliminasi.

Setelah itu, ia bergabung dengan BigHit Entertainment, perusahaan media yang hingga kini menaungi karirnya di industri musik. BigHit mengganti namanya menjadi Hybe Labels pada tahun 2021 dan kemudian mengakuisisi beberapa perusahaan lain seperti Pledis Entertainment dan Source Music.

Dalam perusahaan inilah, Jungkook berhasil debut bersama para anggota BTS. Berkat kerja keras mereka, saat ini, BTS menjadi grup idol Korea yang paling digemari dan berhasil memenangkan banyak penghargaan tingkat dunia.