Fakta Ashanty yang Mengejutkan, Pernah Dilarang Jadi Penyanyi Juga Punya Ayah Bukan Orang Sembarangan

Anto Karibo diperbarui 21 Feb 2023, 19:08 WIB

Fimela.com, Jakarta Nama Ashanty memang sudah sangat dikenal oleh banyak kalangan di Indonesia. Dari kalangan orang berpunya maupun sederhana, sosok Ashanty menjadi seorang yang familiar. Hal itu karena istri musisi Anang Hermansyah itu biasa wara-wiri di televisi maupun media lainnya.

Maka tentu saja sudah banyak hal yang diketahui publik mengenai siapa Ashanty, penyanyi muda yang jatuh ke pelukan Anang hermansyah dan kini sudah memberikan dua buah hati dari pernikahan mereka yaitu Arsy dan Arsya.

Namun demikian, dihimpun dari berbagai sumber, beberapa rahasia Ashanty ini bisa jadi belum banyak diketahui oleh publik seperti dirinya yang dilarang dari penyanyi, dan juga memiliki ayah yang bukan sosok sembarangan.

2 dari 9 halaman

Masa Kecil

Ashanty dalam jepretan Anang Hermansyah (Instagram/ananghijau)

Ashanty di masa kecilnya sempat tinggal di luar negeri. Bahkan dirinya kerap berpindah ke beberapa negara karena pekerjaan orang tuanya. Namun, sekembalinya ke Indonesia sekitar tahun 90-an, Ashanty pernah tinggal di rumah gedong di kawasan Pejaten, Jakarta Selatan.

3 dari 9 halaman

Pindah Negara

Ashanty. (Foto: Dok. Instagram @ashanty_ash)

Negara-negara yang pernah ia tinggali karena harus ikut pekerjaan orang tuanya, seperti Thailand, Amerika Serikat, Srilanka, Belanda hingga Nigeria.

4 dari 9 halaman

Keluarga Broken Home

Ashanty (Instagram/ashanty_ash)

Meski berkecukupan, namun ketika Ashanty masih kecil, dirinya harus menyaksikan perceraian orang tuanya. Setelah orang tuanya berpisah, Ashanty pun harus pindah dan ikut Ibunya.

5 dari 9 halaman

Abang None

Ashanty mengenakan kebaya dengan aksen renda di tepi dan obi yang unik. [@ashanty_ash].

Saat remaja yakni di tahun 2001, Ashanty pernah mengikuti kompetisi bergengsi yaitu Abang None Jakarta. Meskipun tak menjadi juara, ia berhasil meraih gelar none favorit.

6 dari 9 halaman

Jadi Penyanyi

Sambut Imlek dengan cheongsam dress merah yang ikonik, (Sumber foto: ashanty_ash/instagram)

Sejak kecil, Ashanty memang memiliki ketertarikan dengan dunia tarik suara, namun ia terhalang restu orang tua. Sampai tahun 2009, ia bertemu dengan Yovie Widianto. Kemudian berhasil merilis lagu pertamanya yang berjudul Aku Ingin Kamu, Kamu Ingin Dia.

7 dari 9 halaman

Pendidikan

Banyak penggemar yang menyebut Ashanty terlihat memesona saat mengenakan hijab. Ia tampak cantik dan meneduhkan. [Foto: instagram.com/ashanty_ash]

Menilik laman Wikipedia, Ashanty merupakan pemilik gelar Sarjana Sosial dan Magister Managemen. Ashanty mengambil kuliah Hubungan Internasional di Universitas Paramadina yang akhirnya memberinya gelar Sarjana Sosial. Ia lalu mendapatkan gelar Magister Managemen dari Universitas Bina Nusantara.

8 dari 9 halaman

Sosok Orang Tua

[Youtube/The Hermansyah A6]

Orang tua Ashanty, Prof. Soejahjo Hasnoputro ternyata bukan orang sembarangan. Ayah Ashanty tersebut merupakan seorang staf ahli UNICEF. Ayahnya juga punya jabatan mentereng ini di era Soekarno. Tak hanya ayahnya, kakeknya juga merupakan seorang diplomat.

9 dari 9 halaman

Menikah dengan Anang Hermansyah

Setelah bertahun-tahun batal, keluarga Anang Hermansyah dan Ashanty akhirnya umrah bersama anak-anak. Intip tampilan kompak mereka selama di Tanah Suci. @ashanty_ash.

Ashanty kemudian menikah dengan Anang Hermansyah, duda dari Krisdayanti pada 2012 silam. Dari pernikahannya tersebut, Ashanty dikaruniai dua anak yaitu Arsy Hermansyah dan Arsya Hermansyah.