Jangan Sampai Ketinggalan, Ini Skincare Travel Essentials Favorit Saat Traveling

Alyaa Hasna HunafaDiterbitkan 26 Januari 2026, 11:30 WIB

Fimela.com, Jakarta - Traveling selalu terasa menyenangkan. Jalan-jalan ke tempat baru, coba makanan khas, sampai ganti suasana dari rutinitas sehari-hari. Tapi sayangnya, hal seru ini kadang jadi tantangan buat kulit. Perubahan cuaca, jadwal tidur berantakan, sampai terlalu lama di perjalanan bisa bikin kulit jadi kusam, kering, atau malah berjerawat. Kondisi ini sering baru terasa setelah beberapa hari liburan berjalan.

Melansir laman skininspired.in penting untuk tetap merawat kulit meski sedang liburan. Kuncinya bukan bawa semua skincare di rumah, tapi memilih produk yang benar-benar dibutuhkan. Dengan skincare travel essentials yang tepat, kulit bisa tetap sehat tanpa bikin tas penuh dan ribet. Selain praktis, cara ini juga bikin rutinitas skincare lebih konsisten.

Saat traveling, kulit menghadapi banyak perubahan sekaligus. Mulai dari perbedaan iklim, udara perjalanan yang kering, paparan sinar matahari lebih lama, sampai pola makan yang nggak teratur. Kalau nggak diimbangi perawatan dasar, kondisi ini bisa bikin skin barrier melemah dan kulit jadi lebih sensitif. Akibatnya, kulit jadi lebih mudah bermasalah dari biasanya.

What's On Fimela
2 dari 3 halaman

Face cleanser untuk bersihkan kulit selama traveling

Beberapa produk skincare unggulan saat traveling. (foto: jcomp/freepik)

Langkah pertama yang nggak boleh dilewatkan adalah face cleanser yang lembut. Selama perjalanan, kulit terpapar debu, polusi, dan sisa sunscreen. Pembersih wajah yang gentle membantu membersihkan kotoran tanpa bikin kulit terasa ketarik atau kering, jadi tetap nyaman dipakai pagi dan malam. Pilih ukuran travel size agar lebih mudah dibawa ke mana-mana.

Selanjutnya, hydrating serum jadi penyelamat kulit saat traveling. Udara kering dan cuaca ekstrem sering bikin kulit kehilangan kelembapan. Serum dengan kandungan hidrasi membantu mengembalikan air ke dalam kulit, bikin wajah terasa lebih segar, kenyal, dan nggak kusam meski seharian aktivitas. Teksturnya yang ringan juga cepat meresap tanpa rasa lengket.

Agar kelembapan tetap terkunci, jangan lupa moisturizer sesuai jenis kulit. Untuk kulit berminyak, pelembap berbentuk gel biasanya lebih nyaman. Sementara kulit kering atau sensitif bisa memilih krim yang lebih rich. Penggunaan pelembap rutin membantu kulit tetap seimbang selama liburan.

3 dari 3 halaman

Skincare yang sebaiknya ditinggal saat traveling

Deretan produk skincare yang tidak perlu dibawa saat traveling. (foto: jcomp/freepik)

Produk yang wajib masuk tas berikutnya adalah sunscreen, bahkan saat cuaca mendung. Paparan sinar UV bisa datang kapan saja, apalagi saat banyak aktivitas di luar ruangan. Menggunakan sunscreen untuk wajah dan tubuh membantu melindungi kulit dari risiko belang, kusam, dan penuaan dini. Jangan lupa reapply secara berkala agar perlindungannya tetap optimal.

Selain tahu apa yang perlu dibawa, penting juga tahu apa yang sebaiknya ditinggal. Nggak perlu membawa terlalu banyak serum, produk eksfoliasi, atau skincare dengan kandungan aktif tinggi. Traveling bukan waktu yang tepat untuk coba-coba produk baru karena berisiko bikin kulit iritasi. Semakin simpel isi tas, semakin nyaman juga perjalanannya.

Intinya, traveling tetap bisa dinikmati tanpa drama kulit asal packing skincare dengan cerdas. Fokus pada produk pembersih, hidrasi, pelembap, dan perlindungan dari matahari. Dengan skincare travel essentials yang simpel tapi efektif, kulit tetap sehat dan kamu pun bisa liburan dengan lebih nyaman dan percaya diri. Jadi, nggak ada alasan lagi buat malas skincare saat traveling.

 

Penulis: Alyaa Hasna Hunafa