Fimela.com, Jakarta - Mengawali tahun 2026, Jennie BLACKPINK mencuri perhatian saat menghadiri ajang Golden Disc Awards. Idol sekaligus fashion icon global ini tampil memukau di red carpet dengan balutan gaun merah yang memancarkan aura elegan dan berani.
Pada kesempatan tersebut, Jennie Blackpink yang ditata oleh Sam Woolf tampil membara mengenakan dress merah dibuat custom dari Maison Margiela Haute Couture yang dirancang langsung oleh Glenn Martens. Siluet gaun yang dramatis berpadu dengan warna merah yang bold, menonjolkan karakter kuat sekaligus sisi feminin Jennie.
Dress merah ini memiliki model strapless corset gown dengan draped cape sleeves. Bagian atas tanpa tali dengan struktur korset yang membentuk siluet tubuh yang memberi kesan modern dan sculptural.
Dress dibuat panjang menjuntai hingga lantai. Pada bagian lengan, kain menjuntai yang menyerupai cape, menambah efek dramatis. Dress ini ketat di bagian atas dan pinggang, lalu jatuh lembut ke bawah.
Tampil Mewah dengan Kalung Ruby
Penampilannya semakin sempurna dengan aksesori mewah berupa kalung berlian dan ruby dibuat custom dari Maison Antoine. Kilau perhiasan tersebut memberikan sentuhan glamor dan menjadi statement yang memperkuat keseluruhan look di malam penghargaan bergengsi itu.
Maison Antoine dalam media sosialnya menyampaikan jika dibuat sepenuhnya secara handmade khusus untuk Jennie oleh Antoine, dirancang dan dikerjakan di laboratorium privat kami di Roma.
Kalung emas putih 18 karat, dihiasi batu permata Natural Corundum (varietas ruby, asal Burma dengan kualitas pigeon blood) seberat total 60 karat, serta disematkan berlian alami berwarna D dengan total 27 karat.
Selain kalung, Jennie juga mengenakan anting stud berlian emas putih 18 karat, masing-masing seberat 1,5 karat berwarna silver.