Angel Karamoy Rayakan Ulang Tahun ke-39 di Los Angeles, Tas Branded Hermes hingga Chanel Jadi Kado Branded dari Gusti Ega

Anisha Saktian PutriDiterbitkan 20 Januari 2026, 13:30 WIB

Fimela.com, Jakarta - Angel Karamoy baru saja merayakan ulang tahunnya yang ke-39 pada 16 Januari 2026. Momen spesial tahun ini terasa semakin istimewa karena aktris tersebut mendapatkan kejutan romantis dari sang kekasih, Gusti Ega.

Perayaan ulang tahun digelar secara hangat saat Angel Karamoy berkumpul bersama keluarga di Los Angeles. Tak hanya menghadirkan suasana romantis, Gusti juga memberikan sejumlah hadiah mewah berupa barang-barang branded untuk Angel. Nilai total kado tersebut ditaksir mencapai ratusan juta rupiah. 

Momen bahagia tersebut pun dibagikan melalui media sosial, tampak perayaan ulang tahun dengan makan siang bersama dengan meja dihiasi suasana romantis dan backdrop bunga mawar dengan tulisan Happy Birthday. Penampilan Angel Karamoy mencuri perhatian dengan tampilan serba pink. 

2 dari 7 halaman

Merayakan ulang tahunnya, Angel Karamoy tampil dengan long dress pink lace dengan aksen kantong dan belt warna senada.

Angel Karamoy Rayakan Ulang Tahun ke-39 di Los Angeles pakai baju pink. [@realangelkaramoy]
3 dari 7 halaman

Melengkapi tampilannya dengan membawa tas Chanel warna pink dan stiletto heels hitam.

Angel Karamoy Rayakan Ulang Tahun ke-39 di Los Angeles bawa tas Chanel. [@realangelkaramoy]
4 dari 7 halaman

Melengkapi tampilannya dengan beberapa anting dan kalung berliontin. Wajahnya dipulas makeup fresh.

Angel Karamoy Rayakan Ulang Tahun ke-39 di Los Angeles dengan makan siang bersama. [@realangelkaramoy]
5 dari 7 halaman

Tampak sang kekasih pun mengenakan setelan jas hijau. Ia pun memberikan kado branded seperti tas Hermes hijau dan mini bag Louis Vuitton putih.

Angel Karamoy Rayakan Ulang Tahun ke-39 di Los Angeles dapat kado serba branded. [@realangelkaramoy]
6 dari 7 halaman

Angel juga mendapatkan tas Chanel warna pink. Dengan muka bahagia ia pun menerima kado tersebut.

Angel Karamoy Rayakan Ulang Tahun dapat kado tas Chanel. [@realangelkaramoy]
7 dari 7 halaman

Tas hanya tas, Angel juga mendapatkan cardigan pink dari Chanel.

Angel Karamoy Rayakan Ulang Tahun dapat kado cardigan Chanel. [@realangelkaramoy]