Sukses

Beauty

Bukan Hanya Bedak, Ini Manfaat Lain Bedak Marcks Sebagai Masker Jerawat

Bedak marcks dikenal sebagai bedak legendaris karena kualitasnya bagus untuk kulit. Bedak jenis tabur ini sangat cocok untuk segala jenis kulit dan warnanya yang sesuai dengan kulit orang Asia. Biasanya para beauty vlogger memakai bedak ini sebagai tahap akhir dalam bermakeup agar riasan menjadi tahan lama dan tidak mudah berminyak.

Pasalnya selain dipakai untuk menyempurnakan makeup, ternyata bedak ini juga bisa dibuat sebagai masker yang ampuh untuk mencegah masalah kulit seperti :

  • Mengecilkan Jerawat
  • Mengecilkan pori-pori
  • Mengurangi minyak
  • Mengurangi beruntusan
  • Mencerahkan kulit

Cara pemakaiannya pun cukup mudah yaitu cukup tuangkan 2 sdm bedak Marcks dan campurkan dengan sedikit tetes rose water sampai mengental. Selain itu, kamu juga bisa mengganti rose water dengan toner varian lain yang sesuai dengan kebutuhan jenis kulitmu.

Awal pemakaian memang terasa perih, namun hal itu menandakan bahwa ada proses pada kulitmu yang sedang mengecilkan pori-pori dan jerawat. Setelah masker dirasa kering, kamu bisa membersihkannya dengan lap basah ataupun membilasnya dengan air hangat. 

Efeknya pun terasa setelah membersihkan wajah, rasanya kulit menjadi bersih dan jerawat mulai terasa kering. Namun itu hanya awal pemakaian saja, jika kamu melakukannya selama 2 kali dalam seminggu maka kamu bisa mendapatkan hasil yang maksimal. Masker ini sangat cocok untuk kulit yang berminyak. Tertarik untuk mencoba?

(vem/mgg)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading