Sukses

Beauty

5 Rekomendasi Cream Anti Aging Harga di Bawah 100 Ribuan

Fimela.com, Jakarta Saat memasuki usia 25 tahun keatas, penuaan dini mulai muncul di area kulit, yang menyebabkan kulit terlihat lebih kusam, kerutan muncul di wajah, noda hitam mulai muncul di wajah dan area mata mulai menggelap.

Untuk mengatasi tanda-tanda penuaan dini yang muncul di wajah, Sahabat Fimela bisa menggunakan produk skincare yaitu cream anti aging, yang diperkaya dengan kandungan brightening agents dan lightening agents untuk mencerahkan kulit dan menghidrasi kulit yang dehidrasi.

Agar tidak bingung untuk memilih cream anti aging untuk merawat masalah kulitmu, berikut rekomendasi cream anti aging harga di bawah 100 ribuan, dilansir dari berbagai sumber:

Mengenal Brightening Agents

Di dalam produk cream anti aging, biasanya memiliki kandungan yang dikenal dengan istilah brightening agents. Kandungan brightening agents ini memiliki fungsi untuk membantu mengeksfoliasi kulit, meratakan tekstur kulit dan meregenerasi kulit.

Biasanya kulit yang mengalami tanda-tanda penuaan dini, memiliki jenis kulit yang kering dehidrasi, karena produksi kolagen di dalam kulit menipis. Hal ini bisa menyebabkan tekstur kulit menjadi kasar dan bertekstur atau keriput.

Brightening agents mengandung Alpha Hydroxy Acids (AHA) dan Beta Hydroxy Acids (BHA), yang memiliki sifat sebagai eksfoliator. Cream anti aging yang bersifat sebagai brightening agents ini, harus digunakan sesuai dengan aturan yang tertera di produk, agar tidak mengiritasi kulit wajah.

 

Mengenal Lightening Agents

Selain brightening agents, ada kandungan yang bersifat sebagai lightening agents di dalam produk cream anti aging. Kandungan ini bisa membantu mencegah tanda-tanda penuaan dini, mencerahkan noda hitam dan mengembalikan warna kulit yang kusam ke warna yang semula.

Kandungan yang bersifat sebagai lightening agents adalah niacinamide, azelaic acid, alpha arbutin, kojic acid, licorice extract dan vitamin C.

Kandungan tersebut bisa membantu menghambat enzym tyrosinase, yang bisa menyebabkan kulit wajah menjadi kusam. Maka kandungan lightening agents ini berfungsi untuk mencerahkan dan menghidrasi kulit kusam.

Rekomendasi Cream Anti Aging Harga Dibawah 100k

1. Wardah Renew You Anti Aging Night Cream

Rekomendasi produk yang pertama adalah Wardah Renew You Anti Aging Night Cream. Produk ini memiliki kandungan ekstrak Botani, yang bersifat sebagai brightening dan bisa membantu proses mengeksfoliasi wajah. Produk ini dijual dengan harga sekitar Rp 80ribuan.

2. Pond’s Age Miracle Whip Cream

Produk dari Pond’s Age Miracle Whip Cream adalah cream anti aging, yang memiliki tekstur ringan, mudah meresap ke dalam kulit dan bisa membantu merawat kulit yang mengalami tanda penuaan dini. Harga produk ini berkisar Rp 50ribuan.

3. Pond’s Age Miracle Whip Cream

Natur-E Advance Anti Aging Day Cream adalag cream anti aging yang bisa digunakan di pagi dan siang hari. Produk ini diperkaya dengan kandungan UV Protection SPF 23 PA +++, yang bisa membantu melindungi kulit dari paparan sinar matahari, meningkatkan produksi kolagen di kulit dan membantu menyamarkan kerutan di wajah. Produk ini dijual dengan harga sekitar Rp 85ribuan.

4. Citra Pearly White UV Facial Moisturizer

Rekomendasi produk yang selanjutnya adalah Citra Pearly White UV Facial Moisturizer. Produk ini memiliki kandungan niacinamide, yang berfungsi sebagai lightening agents. Selain itu, produk ini juga mengandung UV Protection, sehingga aman digunakan untuk merawat kulit yang mengalami penuaan dini di pagi dan siang hari. Harga produk ini sangat terjangkau yaitu Rp 25ribuan.

5. ElsheSkin Brightening Cream

Rekomendasi produk yang terakhir adalah ElsheSkin Brightening Cream. Produk ini merupakan cream anti aging yang bisa membantu mencerahkan wajah yang mengalami tanda-tanda penuaan dini, dengan mengandung alpha arbutin, retinol dan niacinamide. Harga produk ini sekitar Rp 85ribuan.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading