Sukses

Beauty

Hadiah Cantik, Solusi Bagi Rambut Singa

rambut singaKebanyakan laki-laki ketika ditanya mengenai kriteria perempuan yang cantik selalu menyebutkan soal rambut. Walaupun ada yang menyukai perempuan berambut panjang dan ada yang memilih si pemilik rambut pendek, tetapi mereka semua satu suara mengagumi perempuan dengan rambut terawat, sehat, lembut dan wangi.

Nah, kalau kamu satu dari jutaan perempuan yang memiliki masalah rambut kering dimana rambut kamu bertekstur kasar, kusut dan susah diatur, serta terlihat kusam tak bercahaya, menata rambut untuk terlihat sehat dan berkilau akan menjadi satu tugas yang menantang. Bagaimana cara membuat rambutmu terlihat sehat terawat apabila helaian rambutmu kasar dan terlihat kering? Atau, bagaimana caranya mengubah rambut yang kusut dan susah diatur menjadi halus dan lembut?

hair treatmentMungkin seperti saya, kamupun merasa frustrasi dengan keadaan rambutmu. Mau merawat rambut agar indah terawat, namun bingung karena begitu banyaknya jenis produk rambut yang kesemuanya menjanjikan solusi untuk mengatasi rambut bermasalah. Jadi, bagaimana caranya agar kita tahu yang mana yang benar-benar ampuh untuk mentransformasi rambut kering, kasar, kaku dan susah diatur menjadi lembut dan sehat?

 

Ada dua hal yang bisa dilakukan:

  1. Lakukan riset baik itu secara online maupun menanyakan kepada orang sekitar untuk mengetahui solusi perawatan rambut yang paling efektif untuk rambut kering, kasar dan kusam.
  2. Mencoba produk rambut yang disarankan dan membuktikan sendiri khasiatnya.

Kalau kamu penasaran dengan hasil riset yang dilakukan dan ingin membuktikan sendiri keampuhannya untuk mengatasi masalah rambutmu, tersedia 150 hampers untuk para Fimelova. Caranya mudah, kamu hanya perlu menjadi member FIMELA.com dan Dove.co.id, serta ikut serta bermain aplikasi iButterfly di iPhone ataupun Android.

Terms and Conditions

  • Program iButterfly ini akan terbang dari tanggal 16 Januari 2012 hingga 31 Januari 2012.
  • Kamu bisa ke Apple store atau Android market untuk download aplikasi iButterfly Indonesia.
  • Gunakan aplikasi iButterfly untuk menangkap butterflies.
  • Tangkap 2 (dua) jenis Butterflies untuk ditukarkan dengan hadiah cantik yang akan menjadi solusi bagi rambutmu.
  • Periode untuk menukar hadiah adalah pada tanggal 1 sampai 3 Pebruari 2012 pada pukul 10.00 -19.00 WIB di lokasi berikut:

Fimela House
Grand Indonesia Shopping Town 
East Mall - level One #30-32
Jl. MH. Thamrin No. 1
Jakarta 10310

  • Kalian harus menjadi member Dove.co.id dan FIMELA.com, dengan menunjukan member Log in pada HP-mu saat pengambilan hadiah.
  • Penukaran hadiah pada promo ini hanya berlangsung selama persediaan 150 hampers masih ada.
  • Penukuran hadiah pada promo ini tidak dapat ditukarkan dengan uang ataupun hadiah lainnya, tidak dapat digabungkan dengan promo lainnya dan tidak dipungut biaya apapun.
  • Promo ini tidak berlaku bagi karyawan Unilever serta agensi terkait.
  • Setiap aset digital dan materi berupa foto/gambar maupun informasi dalam program iButterfly merupakan hak milik Dove.
  • Dove memiliki hak untuk memodifikasi ketentuan – ketentuan yang terdapat dalam Terms and Conditions ini.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading