Sukses

Beauty

Cokelat Dari Gula Merah, Bagaimana Ya Rasanya

Vemale.com -
Oleh: Tania Wakhidah A Para peneliti dari Universitas Pantnagar yang bekerja di bidang pertanian dan teknologi pertanian telah mengembangkan sebuah inovasi terbaru dalam dunia pembuatan cokelat. Jika biasanya cokelat dibuat dari biji kakao, kini cokelat terbuat dari gula merah. Sungguh aneh bukan? Namun jangan khawatir karena rasanya tidak akan kalah dengan coklat pada umumnya. Bahan utama coklat ini pastinya gula merah, yang ditambah dengan bahan lainnya seperti bubuk coklat, susu bubuk, mentega dan bumbu-bumbu pelengkap lainnya. Rasa coklat ini sendiri tak akan jauh berbeda dengan rasa coklat pada umumnya, yang manis dan sedikit pahit. Menurut J.K. Joshi, bubuk kopi juga ditambahkan sebagai campuran karena mampu mengubah rasa gula merah. Cokelat ini juga pastinya memiliki kandungan nutrisi yang tinggi. Elemen utama dari cokelat ini adalah gula merahnya sendiri. Gula merah kaya akan mineral karena 1 % dari total kandungannya terdiri dari mineral. Gula merah mengandung zat besi, kalsium, fosfor dan vitamin seperti Riboflavin dan folic acid. Tujuan dari inovasi cokelat ini adalah sebagai sarana untuk mempromosikan dan memberikan nilai lebih dari gula merah. Para petani kelapa sawit juga akan dibekali dengan pengetahuan tentang teknik pertanian kelapa sawit yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas hasil panen dan juga kesejahteraan mereka. Dijamin rasa cokelat ini tidak akan kalah enaknya. So, jangan takut untuk mencoba ya. (vem/bee)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

    What's On Fimela
    Loading