Sukses

Beauty

Tutorial Eyeliner Warna Untuk Pemula

Hai ladies, Anda setuju dong jika eyeliner bisa membuat mata Anda lebih cerah dan cantik. Makin banyak wanita yang memakai eyeliner, mulai dari pemakaian natural, efek wing di sudut mata hingga cat eye makeup yang lebih dramatis.

Selama ini, eyeliner yang banyak digunakan adalah hitam atau cokelat tua. Padahal, banyak eyeliner warna lain yang cerah, misalnya biru cerah, hijau, merah muda, orange, ungu dan sebagainya. Biasanya, dipakai di garis mata bawah.

Jika ingin kreasi lain, Anda bisa mencoba menumpuk maskara hitam dan maskara berwarna pada kelopak mata. Tidak sulit, cocok untuk pemula. Penampilan semakin cantik tanpa kesan menor.

(c)  sasakiasahi/youtube.com

Ada dua penggunaan eyeliner warna dalam video di atas. Warna biru untuk pemakaian sehari-hari, sedangkan warna merah muda cocok untuk acara formal.

Di mana beli eyeliner warna-warni? Sudah banyak dijual di counter-counter kosmetik, tanyakan saja pada SPG yang bertugas. Oke, selamat berkreasi!

(vem/yel)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading