Sukses

Beauty

Pakai Strawberry, Komedo Lenyap Dalam Hitungan Hari

Seperti yang kita tahu, komedo merupakan salah satu masalah kulit wajah yang tak hanya menjengkelkan saja. Lebih jauh, keberadaan komedo juga sering kali membuat kita merasa kurang percaya diri. Komedo, juga akan membuat kulit wajah mengalami berbagai masalah lain yang lebih parah misalnya saja jerawat, kulit kusam hingga kulit gelap.

Keberadaan komedo yang dibiarkan saja, ini memungkinkan akan muncul masalah kulit yang baru dan lebih berbahaya. Untuk itu, sangat disarankan agar kita rajin membersihkan wajah demi dapatkan kulit wajah bebas dari masalah komedo. Pada dasarnya, membersihkan wajah dengan teratur saja tidak menjamin komedo akan hilang. Kita pun perlu melakukan berbagai perawatan lain untuk mengusir komedo.

Mengenai perawatan untuk mengatasi masalah komedo, perawatan yang bisa dilakukan mulai dari perawatan di klinik kecantikan atau menggunakan produk kecantikan tertentu hingga perawatan alami di rumah. Untuk perawatan alami, dikutip dari laman stylcraze.com, perawatan alami yang bisa dilakukan untuk menghilangkan komedo adalah perawatan memakai masker buah strawberry.

Buah strawberry bisa dimanfaatkan untuk mengatasi masalah komedo | Photo: Copyright Thinkstockphotos.com

Cara memakai masker buah strawberry ini pun sangat mudah. Caranya, siapkan 5 buah strawberry segar, 2 sdm madu, 1 sdm air lemon dan 2 sdm yogurt. Selanjutnya, haluskan buah strawberry dengan cara diremas-remas atau ditumbuk juga diblender. Jika buah strawberry sudah halus, campur ia bersama madu, air lemon dan yogurt. Aduk semua bahan hingga tercampur rata dan membentuk pasta dan aplikasikan sebagai masker wajah untuk mengatasi komedo.

Cara mengaplikasikannya adalah cuci bersih wajah kamu lalu keringkan dengan handuk. Pastikan bahwa wajah sedang tidak memakai make up atau memakai perawatan lain. Oleskan masker buah strawberry ke kulit wajah secara merata. Pijat-pijat masker ini dan diamkan kira-kira selama 10 sampai 15 menit. Bilas wajah memakai air dingin sampai bersih dan keringkan menggunakan handuk bersih.

Ketika kita mau menerapkan perawatan ini secara rutin setidaknya 2 hari sekali, ini akan bantu kita dapatkan kulit lembut dan bersih bebas dari komedo maupun jerawat. Nutrisi yang terkandung di dalam buah strawberry dipercaya akan membuat kulit tampak cerah dan lembut. Sementara madu, lemon dan yogurt akan membunuh sel-sel kulit mati penyebab tumbuhnya komedo. Melalui perawatan ini, dikatakan kulit akan terbebas dari masalah komedo dalam hitungan hari.

Semoga, tips tips cantik ini bermanfaat ya. Sebagai catatan, tidak semua jenis kulit cocok dengan perawatan ini. Jika saat menerapkan perawatan ini kulit mengalami iritasi, segera bilas wajah dengan air dingin lalu kompres menggunakan air es

(vem/mim)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading