Sukses

Beauty

9 Makanan Super untuk Diabetes

Ladies, walaupun sebagian besar kasus diabetes ditemukan pada mereka yang berusia lanjut, tetapi mengkonsumsi makanan yang sesuai untuk mengatur level gula darah dalam tubu bisa kita lakukan mulai sekarang. Untuk itu, rd.com melansir 9 makanan super untuk mereka yang didiagnosa diabetes dan mereka yang bersemangat untuk mencegah diabetes.

1. Sayuran. Sayuran mengandung kalori rendah namun tinggi serat, sehingga tidak mudah membuat kita lapar, dan mengurangi keinginan kita untuk mengkonsumsi karbohidrat dan lemak saturasi.

2. Buah. Selain memiliki fungsi dan manfaat yang sama seperti sayuran, buah-buahan kaya akan antioksidan.

3. Kacang-kacangan. Kacang tidak hanya rendah kalori dan kaya serat, kacang juga melambatkan pencernaan dan mencegah kenaikan gula darah setelah makan.

4. Sereal. Sereal kaya akan serat dan membuat Anda kenyang lebih lama.

5. Ikan. Ikan mengandung omega 3 yang tinggi yang bagus untuk menjaga agar arteri tetap bersih. Untuk penderita diabetes, ikan memiliki HDL yang rendah.

6. Dada ayam. Dada ayam memiliki kalori rendah dan juga rendah lemak.

7. Minyak zaitun. Minyak zaitun terbukti mampu menstabilkan gula darah dan mengurangi ketergantungan insulin.

8. Yogurt. Yogurt kaya akan protein dan kalsium. Selain membantu Anda untuk menurunkan lemak tubuh, yogurt juga membantu Anda menstabilkan gula darah dalam tubuh dengan menjadi insulin resistan.

9. Kayu manis. Dengan menaburkan sedikit kayu manis pada makanan Anda mampu mengaktivasi penyerapan insulin yang lebih efektif pada tubuh Anda.

Oleh: Nastiti Primadyastuti

(vem/rsk)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading