Sukses

Beauty

Hentikan Bronkitis Dengan Ramuan Ini

Ladies, pernahkah Anda merasa sangat tersiksa dengan batuk Anda? Jika Anda mengalami batuk karena bronchitis, sebenarnya Anda sedang mengalami gangguan respirasi dimana membran paru-paru atas terinfeksi.

Membran ini membesar sehingga mempersempit bahkan menutup jalannya udara dan membuat Anda terbatuk. Namun Anda tidak perlu khawatir, 3 resep ramuan jamu siap membantu Anda mengatasi Bronkitis. Ini dia resepnya yang dikutip dari indonesiahealingherbs.blogspot.com!

Resep #1
Bahan:
Daun poko – 1/3 tangkupan tangan
Daun patikan kerbau – 1/3 tangkupan tangan
Minyak jeruk sitrun – 2 sendok makan

Cara penggunaan:
1. Bersihkan semua daun lalu haluskan.
2. Tambahkan minyak jeruk sitrun kemudian aduk lagi.
3. Bubuhkan campurkan ini pada leher kemudian tutup dengan kain.

Resep #2
Bahan:
Kuntum Bunga sepatu – 2 bunga
Garam – secukupnya

Cara penyajian:
1. Bersihkan bunga sepatu lalu letakkan dalam 1 gelas air yang berisi air panas.
2. Tambahkan sedikit garam, lalu saring campuran ini.
3. Minum saringan dari campuran tadi 2 sendok makan 2 kali sehari.

Resep #3
Bahan:
Kunyit – 2 potong
Daun patikan kerbau – 1 tangkupan tangan
Gula batu – 25 gram

Cara penyajian:
1. Kupas dan bersihkan kunyit lalu potong tipis-tipis.
2. Campurkan irisan dengan 4 gelas air putih dan bahan lainnya.
3. Didihkan hingga airnya menyusut hingga setengahnya.
4. Minum 3 gelas ramuan ini dalam sehari.

Tidak sulit bukan menyembuhkan bronkitis?

Oleh: Kustin Ayuwuragil D.

(vem/rsk)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading