Sukses

Beauty

Cara Membentuk Dada Bagian Luar Dengan Olahraga

Gagah tidaknya seorang pria sering kali dilihat dari bentuk dadanya. Jadi tidak heran jika Anda sering menghabiskan banyak waktu Anda di gym untuk melakukan cara membentuk dada. Nah, terutama dada bagian luar yang dapat dilihat secara kasat mata.

Akan tetapi nih, membentuk dada dapat dilakukan melalui olahraga sederhana dan bahkan Anda tidak membutuhkan alat bantu. Emang bisa kah?

Seperti yang dilansir kembali dari laman www.livestrong.com, ini dia nih olahraga yang dapat Anda lakukan untuk membentuk dada bagian luar Anda. Simple kok.

- Chest press
Jenis olahraga ini merupakan posisi dimana kaki Anda lebih tinggi dari kepala Anda. Nah, Anda tentunya dapat memanfaatkan meja. Caranya, Angkat salah satu kaki dan letakkann pada meja kemudian Anda menggerakkan tubuh Anda hingga dada Anda menyentuh paha Anda.

- Variasi push up
Cara melakukan push up ini banyak sekali ragamnya. Anda bisa melakukan push up biasa, menghadap tembok, menggunakan bola, dan bahkan juga merubah posisi tangan saat melakukan push up.

- Dumbbell flyes
Cara yang satu ini sering kali Anda jumpai saat gym. Karena tujuan utama dari dumbbell flyes ini memang untuk membentuk dada Anda. Caranya nih, ambil dua halter sementara posisikan tubuh Anda pada bangku. Angkat kedua halter dengan kedua tangan Anda kemudian secara perlahan turunkan hingga halter tersebut hampir menyentuh dada Anda.

Nah, dari ketiga cara tadi manakah yang bisa Anda coba? Atau malah Anda memiliki cara lain?

Oleh : Rannie

(vem/ver)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading