Sukses

Beauty

Daun Sirih sebagai Obat Cacar Air Alami - 2

Pada artikel sebelumnya kita sudah membahas sedikit tentang khasiat dan kandungan zat berguna yang ada pada daun sirih. Kita juga telah membahas kandungan-kandungan dalam daun sirih yang berperan aktif yang membuatnya dijadikan sebagai obat cacar air tradisional

Selain warna tulang daunnya, daun sirih hijau dan daun sirih merah juga sedikit berbeda dari segi kandungan nutrisinya. Seperti yang dijelaskan dalam laman en.wikipedia.org, daun sirih merah kandungannya sedikit lebih kuat daripada daun sirih hijau.

Daun sirih merah memiliki kandungan minyak atsiri lebih banyak dari daun sirih hijau. Karena itulah getahnya lebih banyak dan rasanya lebih pahit.

Namun, sebagai obat cacar air pemakaian dalam, daun sirih hijau lebih dipilih karena rasanya yang tidak terlalu pahit dan lebih segar. Sedangkan untuk pemakaian luar, keduanya sama-sama manjur untuk dijadikan obat oles.

Sebagai obat minum, sangat mudah cara pembuatannya. Cukup siapkan beberapa lembar daun sirih, masukkan dalam panci berisi air. rebus hingga mendidih. Setelah mendidih dan warna air dalam panci berubah menjadi kecoklatan namun masih bening, matikan api lalu dinginkan. Minum 3-4 kali sehari 1 gelas.

Sedangkan untuk pemakaian luar, daun sirih dapat digunakan untuk mandi dan sebagai obat oles. Untuk air mandi, rebus beberapa lembar daun sirih hingga air mendidih dan warnanya berubah kecoklatan. Campurkan dalam air dingin untuk diguyurkan ke sekujur tubuh.

Untuk obat oles, beberapa lembar daun sirih cukup ditumbuk hingga halus. Setelah itu, campurkan sedikit minyak kelapa, aduk hingga rata. Langsung oleskan ke bagian tubuh yang gatal karena cacar air.

Oleh: Anindita Yurizqi

(vem/ver)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading