Sukses

Beauty

Cara Mengencangkan Kulit Ketiak dengan Latihan Mudah

Ladies, kalau anda merasa kulit di bawah ketiak terlihat seperti 'sayap kelelawar' karena mengendur, sebaiknya jangan berhenti menyimak ulasan cara mengencangkan kulit melalui beberapa latihan mudah ini.

Lagian, faktor natural seperti usia, gravitasi, diet dan kurang olahraga memainkan peran besar dalam mengendurkan otot-otot kulit di bawah ketiak Anda.

Makanya, laman livestrong.com melangsir 2 latihan ampuh yang dapat Anda gunakan sebagai cara mengencangkan kulit di bawah ketiak dengan mudah:

1. Standing Triceps Kickback

Trisep adalah otot yang jarang digunakan dalam tubuh Anda. Resikonya, otot-otot pada bagian ini sekaligus menjadi pabrik penimbun lemak secara alamiah dalam tubuh Anda.

Untuk mengencangkan kulit yang mengendur akibat tempelan lemak di bawah kulit ketiak, Anda bisa melakukan latihan berikut:
- berdiri dengan kaki selebar bahu yang direnggangkan dengan lutut sedikit ditekuk

- pegang dumbbell ringan di tangan kanan, lalu maju selangkah dengan kaki kiri dan tekuk pinggang pada sudut 45 derajat

- ulurkan tangan kanan ke belakang tubuh, tahan selama 1-2 detik dan turunkan lengan

- ulangi gerakan untuk tangan kiri Anda.

- lakukan ulangan sebanyak 15 kali untuk setiap lengan secara bergantian

2. Tirceps Stretch

Latihan berikut berguna untuk memperkuat dan mengencangkan lengan atas Anda. Caranya:

- berdiri dengan kaki di lebarkan
- pegang dumbbell ringan di tangan kanan, ulurkan lengan kanan lurus ke depan
- kemudian, tekuk siku dan ayunkan tangan kanan melewati kepala ke arah tulang belikat sebelah kanan.
- tahan posisi selama 20 detik dan ulangi untuk tangan kiri Anda.

Mudah kan Ladies? Jika tidak ada dumbbell, Anda bisa menggunakan pemberat lain selama bentuknya tidak mengganggu gerakan Anda.


Oleh : Maulisa

(vem/ver)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading