Sukses

Beauty

Apa dan Seperti Apa Gejala Lupus

Ladies, apakah Anda pernah mendengar tentang penyakit lupus serta gejalanya? Apabila Anda belum pernah mengenal apa dan seperti apa gejala lupus, maka Anda perlu menyimak untuk mengetahui lebih dalam mengenai penyakit yang disebut juga dengan sistemik lupus erythematous.

Laman medicinenet.com melangsir bahwa lupus merupakan penyakit dengan kekebalan tubuh berlebihan. Penyakit ini adalah peradangan yang kronik ketika terjadi sistem imun tubuh menyerang organ dan jaringan tubuh. Saat ada zat asing seperti bakteri dan virus pada tubuh, sistem imun tubuh dari penderita lupus juga akan menyerang jaringan tubuh yang sehat.

Akibatnya, dapat terjadi peradangan dan kerusakan berbagai bagian tubuh, antara lain sendi, kulit, ginjal, jantung, paru – paru, pembuluh darah, dan otak. Pada saat lupus hanya menyerang jaringan kulit saja, maka lupus ini disebut dermatis atau cutaneus. Lupus pada bagian terluar kulit saja disebut lupus discoid, namun bila telah menyerang organ – organ dalam maka disebut dengan sistemik lupus erythematosus (SLE).

Ladies harus mewaspadai jenis penyakit ini, karena, seperti yang terlangsir dalam laman medicinenet.com, ternyata sebagian besar wanitalah yang rentan terkena jenis penyakit lupus ini. Penyakit ini dapat menyerang di semua usia antar 20-45 tahun. Penyebabnya dapat hereditas, virus, radiasi UV, serta obat – obatan.

Gejala yang paling utama terlihat adalah penderita penyakit ini pada umumnya memiliki butterfly rash atau ruam merah berbentuk kupu – kupu di pipi. Gejala yang selanjutnya adalah fotosensitifitas. Fotosensitifitas atau sensitive terhadap sinar matahari yang menyebabkan ruam dan kondisi kulit seperti terbakar sinar matahari.

Oleh: rosy

(vem/ver)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading