Sukses

Beauty

Cara Menghilangkan Bulu Kumis (Bagian 2)

Bulu kumis tidak saja tumbuh pada pria tapi juga ada sebagian wanita. Jadi wanita pun juga harus tahu cara menghilangkan kumisnya. Memiliki bulu kumis yang tebal namun tidak setebal kumis yang dimiliki oleh pria adalah wajar bagi wanita, namun karena jumlahnya yang lebih banyak maka bulu kumis pada wanita ini akan terlihat sedikit lebih tebal.

Bagi wanita yang memiliki kumis di atas bibirnya itu bisa mengurangi rasa percaya dirinya. Bahkan, tak jarang tumbuhnya bulu-bulu di atas bibir wanita itu bisa menjadi bahan ejekan teman-temannya karena memang mempunyai kumis menjadi terlihat tampak pria.

2. Madu

Jika anda tidak terbiasa mencukur kumis dan mengalami kesulitan, maka dapat dilakukan cara alternatif yang kedua dengan menggunakan madu yang dipanaskan terlebih dahulu.

Madu yang telah dipanaskan tersebut dioleskan sedikit demi sedikit sehingga mengering pada kulit yang ditumbuhi bulu. Setelah mengering, lap madu tersebut menggunakan kain flanel yang akan menjadikan bulu kumis tersebut dengan mudah tercabut. Lakukanlah hal ini dengan rutin untuk menghilangkan bulu kumis hingga rutin.

Cara yang sama dapat dilakukan dengan bahan lain yaitu dengan menggunakan campuran perahan jeruk nipis dan gula pasir dengan takaran secukupnya. Cara ini dapat anda lakukan pada saat sebelum melakukan mandi.

Oleh: Dewi Gita P.

(vem/ver)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading