Sukses

Entertainment

Awalnya, Raline Shah Pesimis Bintangi 'Surga Yang Tak Dirindukan'

Fimela.com, Jakarta Raline Shah sempat menolak tawaran bermain di film yang diangkat dari novel laris karya Asma Nadia, 'Surga Yang Tak Dirindukan'. Alasannya, Dia ingin memerankan karakter berbeda di setiap film yang dibintanginya.

Karakter yang dimainkannya di 'Surga Yang Tak dirindukan' hampir sama sedih dan menuntutnya berurai air mata. Namun tak ada alasan buat Raline menolaknya jika melihat keseriusan MD Entertainment menggarap film tersebut. Apalagi ia mendapat kebebasan dalam mengeksplorasi dalam melakoni perannya.

 Raline Shah. (Andy Masela/Bintang.com)

Usul Raline memunculkan tokoh ayahnya yang bule lantaran gaya berbicara yang kerap menggabungkan bahasa Inggris dan Indonesia diterima pihak MD Entertainment. Karena itulah Raline makin mantap bergabung di film ini.

Demi memuluskan perannya, Raline pun membaca novel Asma Nadia hingga tiga kali. Selain ingin memaksimalkan aktingnya, Raline hanya memiliki waktu singkat karena pekerjaan lain sudah menanti. Maka itu ia khawatir akan mengecewakan Manoj Punjabi selaku produser.

Baca Juga: Raline Shah Isi Kekosongan di 'Surga yang Tak Dirindukan'

"Saya baca lagi bukunya tiga kali karena waktunya mepet sekali, dan saya ada kerjaan juga di luar negeri besok. Saya enggak yakin bisa memenuhi ekspektasi Pak Manoj," ungkap Raline Shah di gedung MD Entertainment, kawasan Setia Budi, Jakarta Pusat, Jumat (15/5/2015).

Raline Shah

Setidaknya Raline cukup bahagia selama menjalani proses syuting. Pasalnya, keluarga Raline ikut serta menemaninya. Kehadiran keluarga menjadi motivasi ekstra buat Raline yang harus menguras
energinya memerankan perempuan depresi dan berniat bunuh diri.

"Karakter ini lumayan berat, depresif, dan keluarga saya juga ikut menemani di sana. Sebagai aktor, kita tidak hanya menunjukkan ekspresi, tapi benar-benar merasakan. jadi secara spiritual saya harus masuk ke dalam. saya belum pernah sesedih ini," pungkasnya.

Selain Raline Shah, film 'Surga Yang Tak Dirindukan' juga melibatkan aktor-aktor seperti Ferdi Nuril, Laudya Cynthia Bella, Raline Shah, Zaskia Mecca dan Kemal Pahlevi. Dijadwalkan film ini akan tayang tepat di hari Raya Idul Fitri 1436 H tahun ini.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading