Sukses

Entertainment

Spectre Bukan Film Terakhir Daniel Craig Sebagai James Bond?

Fimela.com, Jakarta Film Spectre telah resmi dirilis di berbagai negara, termasuk Indonesia. Film besutan Sam Mendes ini kabarnya akan menjadi film terakhir dari Daniel Craig sebagai James Bond.

Namun dalam beberapa kesempatan, Craig justru mengaku masih galau dengan keputusannya meninggalkan franchise James Bond. Apalagi suami dari Rachel Weisz itu masih terikat kontrak untuk menjadi agen 007.

Poster film Spectre. Foto: via theawl.com

Seperti dilansir Entertaiment Weekly, Craig telah dikontrak untuk memerankan James Bond di lima film. Namun, ia baru menyelesaikan kewajibannya di empat film. Namanya pun santer dikabarkan akan kembali di film agen 007 selanjutnya, Bond 25.

"Jawaban simpel untuk saat ini, aku tidak ingin berpikir tentang itu. Aku ingin berpikir untuk melakukan hal-hal lain. Aku ingin pulang ke rumah," ucap Craig.

Daniel Craig (AFP/Bintang.com)

Diakui Craig, dirinya sangat senang dapat terlibat untuk waktu yang cukup lama sebagai James Bond. "Aku sangat senang membuat film James Bond. Mungkin lebih senang di film ini (Spectre)," paparnya.

Film Spectre sendiri mengisahkan tentang misi James Bond yang akan menghadapi organisasi jahat bernama Spectre. Ia harus bertemu dengan musuh masa lalunya untuk menangani para penjahat tersebut. Film ini sudah tayang di jajajaran bioskop tanah air sejak 6 November 2015 lalu.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading