Sukses

Entertainment

Ajaran Paling Diingat Ridho Rhoma dari Rhoma Irama

Fimela.com, Jakarta Bagi industri musik khususnya dangdut di tanah air, nama Rhoma Irama sudah menjadi legenda hidup. Namun, bagi Ridho Rhoma, Raja Dangdut itu merupakan sosok seorang ayah yang memiliki banyak kelebihan.

"Papa itu sosok yang punya kemampuan yang unik. Beliau bisa menjadi sosok ayah, guru, teman bagi anak-anak beliau," kata Ridho Rhoma di QLC, Warung Buncit, Jakarta Selatan, Rabu (20/7).

Foto preskon IBOMA (Deki Prayoga/bintang.com)

 

"Pengalaman pendidikan yang aku dapat berbagai macam, ada saat-saat di mana papa tegas untuk hal-hal tertentu, di sisi lain seperti teman suka ngobrol tentang ini itu, jadi bisa dibilang satu pengalaman yang berkesan banget," imbuhnya.

Ridho mengaku kesempatan bertemu dengan ayahnya sangat sedikit. Kesibukan Rhoma Irama sebagai musisi dangdut papan atas menjadi alasan minimnya waktu Rhoma Irama bersama keluarga. Namun, ketika bersama, Rhoma bisa menjadi ayah seutuhnya.

"Dia kan dikenal sebagai sosok yang aktivitasnya super padat, jadi ketemu papa jadi momen yang berharga sekali. Tiap ketemu selalu disampaikan inti-inti dari segala hal, termasuk pendidikan," tutur Ridho.

"Kenapa sama Ridho, kami tidak memilih, kami dijodohkan dari produksi film ini. Ini pertama kali duet dengan penyanyi laki solo. Pertama juga isi soundtrack film. Saya sangat senang bisa berduet dengan Ridho Rhoma," ujar Fazura. (Deki Prayoga/Bintang.com)

Satu hal yang paling diingat oleh Ridho dari Rhoma Irama adalah ajarannya untuk menjaga agama dalam kehidupannya. "Yang paling diingat pesan-pesan beliau untuk menjaga iman karena memang pada akhirnya iman islam itu yang akan dipertanyakan dan menentukan nasib kita nanti," ucapnya. ‎

"Dari kecil memang bisa ngaji udah pasti wajib mengenal agama. Dididik seperti apa oleh papa, Yang selalu papa sampaikan tentang iman islam, itu yang harus diingat, dijalankan dan dipraktikkan," tandas Ridho.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading