Sukses

Entertainment

Film 90-an, Donny Damara Bintang Iklan Cilik Jadi Aktor Terbaik

Fimela.com, Jakarta Pamor Donny Damara tak hanya bersinar di era 80-an dan 90-an, tapi juga di masa sekarang. Di usia yang hampir genap 50 tahun, Donny bukan hanya terlihat awet muda tapi juga tetap eksis dalam berkarir terutama di bidang akting.

Pria bernama lengkap Donny Damara Prasa Dhana ini masih aktif bermain d layar kaca maupun layar lebar. Sejumlah penghargaan pun sudah pernah diraihnya. Donny merupakan keponakan dari novelis terkenal Indonesia, Ike Soepomo, yang karya-karyanya sudah beberapa kali dibuatkan film.

Donny Damara dan Sophia Latjuba di film Ketika Cinta Telah Berlalu (1989). foto: rolfilmblog.blogspot.com Donny Damara dan Sophia Latjuba di film Ketika Cinta Telah Berlalu (1989). foto: rolfilmblog.blogspot.com

Namun siapa sangka, pria kelahiran 12 Oktober 1966 ini sudah dikenal luas sejak masih anak-anak. Di tahun 1978, Donny menjadi bintang iklan sebuah produk mentega terkenal. Saat itu semua iklan tentunya tayang di TVRI, satu-satunya stasiun TV saat itu, sehingga wajahnya dikenal di seluruh Indonesia.

Meski begitu, Donny lebih mengutamakan pendidikan sebelum benar-benar terjun ke dunia hiburan. Alumnus FISIP Universitas Indonesia ini mengawali debutnya di dunia akting lewat film Cinta Anak Jaman di tahun 1988. Ia langsung menjadi pemeran utama bersama Paramitha Rusady, Ira Wibowo dan Didi Petet. Setelah itu namanya makin dikenal dan laris mendapat tawaran bermain film.

Donny Damara saat menjadi bintang iklan produk mentega di tahun 1978. foto: youtubeDonny Damara saat menjadi bintang iklan produk mentega di tahun 1978. foto: youtube

Wajah ganteng Donny dan aktingnya yang meyakinkan membuat ia meniadi idola remaja saat itu, seangkatan dengan Onky Alexander dan Dede Yusuf. Sejumlah film yang pernah dibintanginya antara lain, Joe Turun ke Desa, Perwira dan Ksatria, Minggu Pagi di Victoria Park, Lovely Man, 2014, Nada Untuk Asa, Rudy Habibie sampai yang terbaru, Bangkit!.

Yang menarik, di film Bangkit!, Donny berperan sebagai Gubernur Jakarta. Namun yang paling gemilang adalah aktingnya di film Lovely Man (2011). Perannya sebagai seorang waria diganjar piala di ajang Festival Film Asia 2012 sebagai Aktor Terbaik. Di dalam negeri, Donny Damara memborong di ajang Festival Film Indonesia (FFI) 2012, Piala Maya 2012 dan Indonesia Movie Award 2012.

Donny Damara. (Andy Masela/Bintang.com)

Selain film, Donny juga tampil di sejumlah sinetron. Saat dunia film lesu di era 90-an, Donny angkat nama di layar kaca. Beberapa sinetron yang pernah dibintanginya adalah Bukan Perempuan Biasa, Pintu Hidayah, Kisah Kasih di Sekolah, Menjemput Impian, Cinta dan Anugerah, Police 86 dan Dua Hati Satu Cinta. Di serial Police 86, Donny berperan sebagai Komandan Anton. Namun setelah season 1 berakhir, Donny tak bermain lagi dan perannya digantikan oleh Donny Kesuma.

Kini ayah dari seorang putra ini sepertinya lebih fokus berakting di layar lebar. Setelah bermain sebagai Gubernur Jakarta di film Bangkit! tentu para penggemar Donny Damara berharap masih bisa melihat karya-karya terbaru dari artis yang menjadi idola di era 90-an sampai sekarang ini.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading