Sukses

Entertainment

Kaesang Pangarep Ngerap Ajak Indonesia Bersatu

Fimela.com, Jakarta Kekinian dan apa adanya, Kaesang Pangarep selama ini cukup aktif bersosial media. Salah satunya lewat vlog yang mendapat reaksi dari berbagai lapisan masyarakat.

Namun kali ini agak berbeda. Tak sekedar ngevlog, putra bungsu Presiden Jokowi ini menunjukkan kebolehannya ngerap lewat sebuah kolaborasi menarik.

Kaesang feat GamelAwan dan GaFaRock

Ia mengunggah sebuah karya musik berjudul Bersatulah. Di lagu ini Kaesang turut melibatkan musisi asal Lamongan dan Yogyakarta, GamelAwan dan GaFarRock.

Melalui musik, Kaesang memberikan pesan persatuan untuk Indonesia yang belakangan dilanda polemik SARA. Lagu ini pun diapresiasi banyak orang, bukan hanya karena Kaesang ngerap tapi juga karena pesannya yang positif.

"Secara tidak langsung, Kaesang ini adalah perantara Jokowi menyampaikan pesan-pesan kepada generasi muda, thumbsup," tulis pemilik akun Monagia Supardi.

Unsur gamelan Jawa, rock serta hip-hop berbaur menjadi satu di lagu Kaesang Pangarep tersebut. Ia juga mencuri perhatian netizen dengan celetukannya di tengah lagu, 'Kaesang wonten mriki', atau bahasa kerennya, 'Kaesang is in the house'.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading