Sukses

Entertainment

Intip Lokasi Pernikahan Nani Wijaya-Ajip Rosidi di Masjid Cirebon

Fimela.com, Jakarta Minggu, 16 April 2017 menjadi hari yang berbahagia bagi Nani Wijaya dan Ajip Rosidi. Di usianya yang sudah senja, dua seniman gaek Indonesia ini memutuskan untuk menikah di Masjid Agung Kasepuhan, Cirebon, Jawa Barat.

Menurut pantauan tim Bintang.com, banyak warga sekitar yang sudah terlihat memenuhi lokasi pernikahan Nani dan Ajip. Acara akad nikah sendiri akan dimulai pukul 09.00 WIB.

Sebelum akad nikah dimulai, kedua mempelai akan disambut oleh bunyi gembyung. Di dalam masjid sendiri sudah terlihat beberapa karpet untuk tempat duduk pengantin serta tamu undangan yang hadir. Kesederhanaan begitu terlihat di dalam masjid.

Pernikahan Nani Wijaya dan Ajip Rosidi turut dihadiri Gusti Sultan Sepuh XIV, PRA. Arief Natadiningrat, Raden Ayu Syarifah Isye Natadiningrat, keluarga dan para warga Keraton tiba di Masjid Agung Kasepuhan, atau disebut Masjid Agung Sang Cipta Rasa.

Pernikahan Nani Wijaya dan Ajip Rosidi. (Fathan Rangkuti/Bintang.com)

Saksi dari pernikahan Nani Wijaya dan Ajip Rosidi sendiri yakni Gusti Sultan Sepuh XIV Keraton Kasepuhan dan Bapak Burhanudin Abdullah, mantan Gubernur Bank Indonesia. Sementara khutbah nikah akan dibacakan Ustaz Idris. Bertindak sebagai penghulu adalah petugas dari KUA Lemahwungkuk, Cirebon.

Setelah akad selasai, Nani Wijaya dan Ajip Rosidi akan melakukan acara jumpa pers. Setelahnya, rombongan pengantin dan undangan akan masuk ke dalam komplek Keraton Kasepuhan dengan berjalan kaki dan menuju Bangsal Pagelaran, tempat dilakukannya resepsi atau syukuran pernikahan untuk menikmati hidangan khas Cirebon yang sudah dipersiapkan.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading