Sukses

Entertainment

The SIGIT Bersama Seringai Bikin Panas Metalhead

Fimela.com, Jakarta Sebuah konser bertajuk Supermusic.ID Dare to Rock menjadi saksi 'keberingasan' dua band cadas yang memiliki basis masa besar, The SIGIT dan Seringai. Mereka berhasil memberikan suguhan menarik nan panas bagi para metalhead yang hadir kala itu.

Tak hanya The SIGIT dan Seringai yang menjadi magnet, namun juga Revenge The Fate (RTF). Ketiganya berhasil memanaskan moshpit di Lapangan Yozinkon, Depok, Jawa Barat pada 26 November 2017 lalu.

Dengan suguhan maksimal, tak heran ketika banyak metalhead yang memberikan balasan dengan semangatnya. Meski sempat hujan dan lapangan basah, namun mereka tetap antusias dengan penampilan band idola.

Rekti The SIGIT (istimewa)

Rektivianto Yoewono, pentolan The Sigit pun mengaku puas dengan antusiasme para penggemar musik metal. "Saya salut dengan para metalhead di konser Supermusic.I'd. Mereka rela antre padahal sempat hujan juga," kata frontman band asal Bandung itu kepada wartawan, baru-baru ini.

The SIGIT tercatat mengguncang panggung dengan lagu-lagu dari album Detourn. Sementara RTF tampil membawakan lagu Kashmir, Pembalasan sampai Bencana. Seringai pun menutup serunya konser yang mengucurkan adrenalin tersebut.

Sebelum tiga band rock yang menjadi penampil utama itu tampil, band Long Summer, Stinghaze, dan juga jawara gelaran Supermusic.ID tahun ini, GHO$$ terlebih dulu membakar semangat penonton.

Rencananya, rangkaian konser ini akan dihelat kembali pada Minggu, 3 Desember 2017 dengan band penampil The Sigit, RTF, dan Seringai di Lapangan Kompas, Kembangan, Jakarta Barat. Lalu Sabtu, 9 Desember 2017 dengan band penampil NTRL, Killing Me Inside, dan Scaller di Lapangan Rindam, Jakarta Timur.

Sementara pada Minggu, 10 Desember 2017 dengan band penampil RTF, The Sigit, Barasuara di Lapangan Blok S, Jakarta Selatan serta Sabtu, 23 Desember 2017 dengan band penampil Scaller, Deadsquad, dan Barasuara di Gudang Sarinah, Jakarta Selatan.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading