Sukses

Entertainment

Raih Banyak Penghargaan, Mana Film Joko Anwar Favoritmu?

Fimela.com, Jakarta Joko Anwar dikenal sebagai sutradara Indonesia yang berbakat. Sutradara kelahiran 3 Januari 1976 ini selalu mengerjakan setiap proyek filmnya dengan hati-hati dan tak pernah terburu-buru. Setiap ia menyutradarai sebuah film, hampir bisa dipastikan jika film tersebut meraih kesuksesan.

Tercatat sudah ada 7 film yang sudah disutradarai oleh sutradara kelahiran Medan ini. Dan film terbaru karya Joko Anwar yang akan tayang di bioskop Indonesia adalah Gundala. Semua film Joko Anwar selalu mendapatkan pujian dari kritikus film, bahkan semuanya berhasil bersaing di dunia internarional.

Bila diperhatikan, Joko Anwar sudah pernah membuat film dengan berbagai genre, mulai dari thriller, horor, komedi, realisme, slasher hingga horor. Berikut 6 film yang disutradarai Joko Anwar dan berhasil mendapatkan respon positif dari insan dunia perfilman.

Janji Joni

Janji Joni merupakan film yang bergenre komedi. Film berhasil menjadi box office pada 2005 dan Best Movie di MTV Indonesia Movie Awards 2005. Film ini juga masuk dalam seleksi beberapa festival film internasional seperti Sydney Film Festival dan Pusan International Film Festival. Cerita film ini ditulis saat Joko Anwar masih duduk di bangku kuliah pada 1998.

Kala

Film karya Joko Anwar selanjutnya adalah Kala. Film yang dirilis pada 2007 ini berhasil menuai kesuksesan yang luar biasa. Bahkan nama JOko Anwar disebut sebagai salah satu sutradara tercerdas di Asia oleh majalah termuka di Inggris, Sight & Sound. Film yang disebut sebagai film noir pertama di Indonesia ini berhasil memenangkan Jury Prize di New York Asian Film Festival.

Pintu Terlarang

Film ketiga yang disutradarai Joko Anwar berjudul Pintu Terlarang. Film yang dirilis 2009 ini berhasil mendapatkan penghargaan Film Terbaik di Puchon International Fantastic Film Festival 2009. Kritikus dari TIME, Richard Corliss menyebut jika film Pintu Terlarang bisa menjadi kartu Joko Anwar menjadi sutradara film kelas dunia.

Modus Anomali

Modus Anomali menjadi film karya Joko Anwar selanjutnya yang berhasil menang di ajang Network of Asian Fantastic Film (NAFF) di Korea Selatan. Film ini juga dirilis dalam versi international dengan judul Ritual.

A Copy of My Mind

Film A Copy of My Mind merupakan film realisme komersil pertama Joko Anwar yang mengambil tema politik. Film yang dibintangi Tara Basro dan Chicco Jericho ini dinominasikan dalam Venice Film Festival 2015, Five Flavours Film Festival 2016, dan Jogja-NETPAC Asian Film Festival 2015. Film ini berhasil mendapatkan penghargaan Geber Award di Jogja-NETPAC Asian Film Festival 2015.

Pengabdi Setan

Pengabdi Setan merupakan film Joko Anwar yang berhasil membuat heboh Indonesia. Film ini merupakan bukti kegigihan dari Joko Anwar, kabarnya ia membutuhkan waktu 10 tahun menunggu lampu hijau Rapi Films untuk membuat film Pengabdi Setan.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading