Sukses

Entertainment

Founder JYP dan YG Entertainment Semasa Muda, Bersinar di Masanya

Fimela.com, Jakarta JYP dan YG Entertainment adalah dua nama agensi raksasa di dunia K-Pop. Perusahaan mereka telah established cukup lama dan terbukti cukup konsisten menelurkan talenta-talenta hebat.

Bicara mengenai kedua agensi tentunya tak lepas dari peran para founder. JYP Entertainment diprakarasai oleh Park Jin Young, sementara YG didirikan oleh Yang Hyun Suk.

Keduanya memiliki kesamaan, yakni mereka juga merupakan seorang idol. Buat kamu yang penasaran, seperti apa sih kiprah mereka semasa muda? Intip perbandingan antara Park Jin Young dan Yang Hyun Suk berikut ini.

Park Jin Young

Produser bertangan dingin ini memiliki rekam jejak yang meyakinkan di industri musik. JY Park memulai karier solonya di tahun 1994 lewat album Blue City di bawah label Cheil Communications.

Konsistensi JYP berlanjut hingga ia mengoleksi setidaknya 7 album studio. Bahkan setelah mendirikan agensinya sendiri pada 1997, JYP tetap merilis karya-karya miliknya. Yang terbaru di akhir November 2019 ia merilis single Fever yang menunjukkan musikalitas dan karismanya yang belum memudar.

Dengan kemampuannya, JYP telah melahirkan sejumlah talenta emas seperti Got7, Wonder Girls, TWICE hingga ITZY.

Yang Hyun Suk

Berbeda dari Park Jin Young, Yang Hyun Suk mengawali karier musiknya dalam grup Seo Taiji & Boys bersama Seo Taiji dan Lee Juno. Ia dikenal sebagai rapper dan dancer, dengan musik hip hop mereka yang kental.

Grup tersebut menggunakan lirik-lirik yang cukup tegas dalam karyanya, sehingga mereka harus menghadapi kritik dari penikmat musik. Pada 1996 Seo Taiji & Boys bubar dan menempuh jalur solonya masing-masing. Hyun Suk kemudian mendirikan YG Entertainment pada 1996.

YG masih kental dengan genre hip hop di awal kemunculannya. Grup seperti Epik High, 2NE1 dan Jinusean menjadi tonggak berdirinya YG sebelum dilanjutkan BigBang, iKON, WINNER hingga BLACKPINK.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading