Sukses

Entertainment

Selena Gomez Diduga Gemar Minum-Minum, Netizen Komentari Kesehatan Ginjalnya

Fimela.com, Jakarta Selena Gomez terkenal sebagai figur publik yang jarang terlibat masalah, apalagi dibenci oleh netizen. Namun, kali ini netizen jadi mempertanyakan kesehatan Selena Gomez dan kebiasannya meminum minuman beralkohol.

Semuanya bermula ketika pelantun Come and Get It itu mengunggah video reaksinya terhadap penjelasan Dr Dawn Bantel tentang definisi peminum alkohol berat, yang diunggah di akun TikTok pribadinya pada Selasa (30/11).

“CDC mendefinisikan peminum berat sebagai 15 atau lebih gelas seminggu untuk laki-laki,” jelas Dr. Dawn dalam awal penjelasannya. “Dan 8 atau lebih gelas per minggu untuk perempuan,” lanjut Dr. Dawn.

Ekspresi Selena Gomez sontak berubah mendengar penjelasan Dr Dawn yang terakhir. Ia mulai menunduk dan tampak gugup. Pada caption, ia menuliskan “Ini lelucon.” Namun tampaknya netizen di TikTok tidak lagi memperhatikan caption dan langsung menyerangnya.

Transplantasi Ginjal

Sebuah akun di TikTok berusaha mengingatkan Selena tentang kesehatan ginjalnya. Pasalnya, salah satu ginjal Selena adalah pemberian sahabatnya, Francia Raisa.

“Jadi salah satu sahabatmu memberimu ginjalnya dan kamu terus minum berlebihan. Selena sialan,” bunyi komentar tersebut.

Menanggapi komentar yang ditujukan padanya, peraih nominasi Grammy tersebut kembali menekankan bahwa video tersebut hanyalah candaan. Ia juga mendapat dukungan dari pengikut lainnya.

Lupus

Pada September 2017 lalu, Selena mendapatkan transplantasi ginjal saat berjuang melawan lupus. Perempuan 29 tahun ini juga kerap membagikan kondisi kesehatannya dalam masa pemulihan melawan lupus.

Melansir E! News, Rabu (01/12), dalam sebuah wawancara dengan Today’s Savannah Guthrie pada Oktober 2017, Selena mengatakan sekarang hanya ada tiga sampai lima persen kemungkinan lupusnya akan kembali menyerangnya.

 

Penulis: Nathania Marisa

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading