Sukses

Entertainment

Teuku Wisnu Dikira Pahlawan Kemerdekaan Oleh Anak SD, Responnya Bikin Terharu

Fimela.com, Jakarta Aktor Teuku Wisnu berbagi sebuah momen lucu yang ia dapati dari salah satu warganet. Di laman Instagram pribadinya, suami Shireen Sungkar itu mengunggah sebuah kertas jawaban ujian seorang bocah kelas 5 SD yang menganggap dirinya sebagai salah satu pejuang kemerdekaan Republik Indonesia.

Di kertas tersebut, ada salah satu pertanyaan terkait nama pahlawan asal Aceh yang berjuang melawan penjajahan. Di situ, si bocah menuliskan nama Cut Nyak Dien dan Teuku Wisnu sebagai jawaban dari pertanyaan yang dimaksud.

"Jawaban UTS adik saya kelas 5 SD. Dua pahlawan Aceh yang berani melawan Belanda, Cut Nyak Dien & Teuku Wisnu. Terima kasih pak @teukuwisnu, telah menjadi pahlawan kebanggaan Indonesia," tulis akun @tazkiarp yang mengaku sebagai kakak bocah SD sambil menandai akun Instagram Teuku Wisnu.

 

Salah Server

Tahu adanya unggahan tersebut, Teuku Wisnu pun merespon. Selain mengunggah ulang kertas ujian si bocah, ia juga menuliskan caption yang tak kalah menggelitik.

"Mohon maap, salah server, Dek," tulis Teuku Wisnu.

Beri Apresiasi

Kendati salah menuliskan nama yang seharusnya Teuku Umar menjadi Teuku Wisnu, namun ternyata si bocah SD tersebut menurut sang kakak tetap mendapat nilai yang bagus di ujiannya. Tak ayal, Teuku Wisnu pun lantas memberikan hadiah sebagai bentuk apresiasi agar sang anak makin giat belajar.

"Ya Allah saya juga ga ngerti ya kenapa jawabnya seperti itu..hehe Tapi nilai día 94, alhamdulillaah," tulis sang kakak.

"DM norek ya @tazkiarp saya mau nitip buat adiknya," balas Teuku Wisnu.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading