Sukses

Entertainment

Minim Bukti, G-Dragon Lepas dari Tudingan Narkoba

Fimela.com, Jakarta Beberapa media Korea Selatan mengabarkan jika kasus dugaan penyalahgunaan narkoba yang sempat menyandung G-Dragon akhirnya ditutup. Seperti yang dilansir dari Korea JoongAng Daily, Maeil Business newspaper melaporkan jika Kepolisian Metropolitian Incheon menyimpulkan jika G-Dragon tak menggunakan narkoba.

Kasus yang sempat menimpa pada akhir Oktober itu tak diteruskan ke tahap penuntutan. “Kami berencana menutup kasus Kwon. Kami akan menarik kesimpulan final pada akhir Desember," ujar seorang pejabat polisi yang dikutip dari Maeil Business.

Seperti dilansir dari Allkpop, netizen Korea Selatan memberikan tanggapan yang bermacam-macam. “Mereka perlu membuat permintaan maaf terbuka kepada G-Dragon,” ujar seorang netizen. “Mereka membuat keributan tapi kemudian tidak ada penuntutan. G-Dragon pasti merasa tak adil,” sahut netizen lainnya.

Tiga kali

Saat pemeriksaan oleh kepolisian, G-Dragon melakukan tiga kali screening narkoba melalui rambut, kuku, dan urine. Dan ketiga tes mendapat hasil negatif.

Dari awal, G-Dragon sudah menyangkal tuduhan yang ditujukan kepadanya. “Pertama-tama, tak ada kebenaran terhadap [klaim] bahwa saya menggunakan narkoba,” jelas G-Dragon.

Diperiksa

Walaupun sudah membantah, akan tetapi G-Dragon mengatakan dirinya tetap akan mengikuti investigasi. Bahkan G-Dragon dengan sukarela datang untuk diperiksa.

“Karena saya tahu banyak yang menaruh perhatian, saya akan secara aktif bekerja sama dengan investigator dari kepolisian dan berpartisipasi dengan tekun,” ungkapnya.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading