Sukses

Entertainment

Para Pembasmi Hantu Balik Lagi, Ghostbusters Frozen Empire Siap Membuat Penonton Tertawa Sekaligus Tegang

Fimela.com, Jakarta Ghostbusters menjadi film yang laris manis saat kemunculannya di tahun 80-an. Meskipun demikian, ternyata film ini juga digemari generasi masa kini karena jalan ceritanya yang menarik.

Ghostbusters sendiri menceritakan sekelompok orang yang bekerja untuk membasmi hantu. Bukan tanpa sebab, hantu-hantu ini dibasmi karena berpotensi menimbulkan kerusakan dan mengancam keamanan manusia.

Setelah merilis Ghostbusters Afterlife pada tahun 2011, kini film dengan genre horor komedi itu kembali menghiasi layar kaca. Melalui seri Ghostbusters Frozen Empire, penonton juga akan diajak bernostalgia dengan kemunculan tim Ghostbusters era 80-an.

Misi Menyelamatkan Dunia dari Zaman Es Kedua

Cerita ini menggambarkan kisah keluarga Spengler yang kembali beraksi dan bekerja sama dengan tim Ghostbusters lama. Saat sedang melakukan tugas mereka, tiba-tiba tim Ghostbusters menemukan sebuah artefak kuno. Artefak yang menjadi misteri ini ternyata berisikan kutukan jahat dengan kekuatan yang sangat kuat. Untuk mengalahkan kekuatan jahat tersebut, mereka harus bekerja sama demi menyelamatkan dunia dari dinginnya es yang menusuk.

Genre Horor dengan Humor

Bagi beberapa orang yang tidak menyukai genre horor, film Ghosbusters Frozen Empire bisa jadi pengecualian. Karena pada film ini, hantu-hantu yang ditampilkan bukanlah sosok hantu misterius yang menyeramkan. Fokus film ini bisa dibilang juga tidak mengarah pada sosok hantu yang mengerikan, namun lebih ke arah perlawan terhadap hantu yang dapat merusak dunia. Humor yang diselipkan juga beragam sehingga menjadi penetralisir ketegangan.

Nostalgia dengan Kemunculan Pemain Lama

Bagi para penggemar Ghostbusters mungkin sudah tidak asing dengan pemain film yang sebelumnya. Dalam Ghostbusters Frozen Empire ini, pemain lawas yang berperan sebagai tim Ghostbusters juga akan hadir. Salah satunya adalah Bill Murray yang kembali memerankan sosok Dr. Peter Venkmen.

Pesan Tersirat untuk Penonton

Layaknya film pada umumnya, Ghosbusters juga menampilkan pesan-pesan yang disampaikan secara tersirat. Pesan-pesan ini pun terbilang relate untuk kehidupan sehari-hari. Salah satu contohnya adalah tentang usia. Kembalinya tim ghosbusters lama menjadi simbol bahwa berapapun usianya, jika kita senang melakukan hal tersebut dan memiliki niat baik maka tidak ada yang tidak mungkin.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading