Sukses

Entertainment

Cara Ussy Sulistiawaty Pakai Parfum Ini Bikin Geleng-Geleng

Fimela.com, Jakarta Ussy Sulistiawaty memiliki kecintaan terhadap wewangian atau parfum. Sejak usia belia, Ussy sudah terbiasa mengenakan parfum. Baginya parfum adalah salah satu hal yang paling penting.

Ia pun sudah sangat biasa dengan aroma-aroma wewangian baik yang merupakan produk dalam negeri maupun luar negeri. Ussy mengaku hidungnya sangat sensitif terhadap jenis aroma wewangian.

"Aku dari dulu suka banget ama parfum. Dibilang, hidung lo sensitif. Tapi emang aroma enak sensitif, yang gak enak juga sensitif," tutur Ussy Sulistiawaty di kawasan Senopati, Jakarta Selatan, belum lama ini.

Hal Wajib

Ussy menambahkan jika parfum adalah wal wajib yang harus ada dalam setiap kesempatan. I selalu membawa parfum di tasnya. Bahkan, memakai parfum adalah sebuah rutinitas yang harus dilakukannya.

Selain memakai parfum, Ussy juga kerap memakai minyak telon. Menurutnya, aroma minyak telon tak bisa dpisahkan dari dirinya. "Rutinitas aku sebelum pakai parfum, minyak telon dulu. Ga bisa dipisahkan," ujarnya.

"Lalu, kalau kemana-mana, di tas aku dan asisten ada parfum. Ini sudah menjadi kebiasaaan dan kebutuhan aja sih. Bukan untuk mendongkrak percaya diri banget, biasa aja," imbuhnya.

Seperti Mandi

Istri Andhika Pratama ini pun mengatakan bahwa dirinya selalu memakai parfum dalam jumlah yang begitu banyak. Ia menyebut bahwa dirinya seperti mandi saat menyemprotkan parfum ke beberapa bagian tubuhnya.

Ceritanya ini pun membuat geleng-geleng kepada bagi orang lain yang mendengarkannya. Ia bahkan menyemprotkannya sampai rambut. Namun demikian, ternyata anak-anak perempuannya juga mengikut kebiasaannya ini.

"Aku kalau make kayak mandi. Sampai rambut. Dan ketular ke anak. Pakai parfum dulu sebelum tidur. Bangun tidur masih wangi," ujar Ussy Sulistiawaty.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading