Sukses

Fashion

Bingung Mau Pilih Rok atau Celana? Pahami Dulu Kelebihan dan Keuntungan Keduanya

Fimela.com, Jakarta Pernah nggak sih kamu bingung mau pakai rok atau celana saat hangout ke luar rumah? Pasti bikin dilema bukan untuk menentukan pilihan yang tepat dan bisa bikin tampilan makin kece? Memang sih keduanya memiliki daya tarik tersendiri. Namun, kamu pun juga perlu memahami cara penggunaan keduanya agar kegiatan mix and match bisa tambah gampang dan nggak bikin pusing.

Nah, apabila masih ragu untuk mengambil sebuah opsi dalam berbusana, mungkin kamu bisa membaca dulu informasi berikut ini. Sebab, di sini akan dijelaskan lebih lanjut mengenai kelebihan dan kekurangan kedua bawahan tersebut. Yuk, disimak yang baik.

Kelebihan dan Kekurangan Memakai Rok

Rok merupakan pakaian luar yang biasanya digunakan untuk menutupi bagian pinggang dan kaki manusia. Berbeda dari celana, jenis busana ini sama sekali nggak menggunakan konsep ‘bagian kaki kiri dan kaki kanan’. Karena itulah, pakaian ini lebih cocok digunakan untuk kamu yang suka kepraktisan. 

Rok sendiri bisa dipilih berdasarkan ukurannya. Misalnya saja rok panjang dan rok pendek. Selain itu, busana ini juga memiliki ragam desain dan jenis yang bisa dipilih. Di antaranya adalah Leather Skirt, A line Skirt, Maxy Skirt, Peplum Skirt, hingga Mini Skirt. 

Menariknya, rok juga bisa lho dikenakan untuk acara formal dan non formal. Apabila kamu ingin menghadiri agenda yang penting, kamu bisa mengandalkan rok panjang yang lebih tertutup dan sopan. Sementara itu, jika kamu ingin nongkrong bareng teman atau misalnya pergi ke pusat perbelanjaan, rok dengan ukuran yang cenderung pendek bisa banget dikenakan.

Di sisi lain, rok ini juga punya beberapa kekurangan yang perlu kamu perhatikan. Contohnya, saat kamu memakai mini skirt, biasanya akan bikin kurang nyaman apalagi bila dirimu adalah tipe orang yang nggak pede dengan penampilan kaki yang dimiliki. Selain itu, menggunakan rok juga akan membuatmu kesulitan untuk bergerak secara bebas. Makanya, jika seseorang sedang mengenakan rok, dirinya nggak disarankan untuk berlari atau melompat secara berlebihan.

Kelebihan dan Kekurangan Memakai Celana

Sama seperti rok, celana juga digunakan untuk menutupi bagian pinggang hingga ke mata kaki. Namun, celana bisa dipakai oleh siapapun, baik perempuan maupun laki-laki. Nggak hanya itu, banyak orang juga memakai pakaian ini karena dirasa lebih nyaman dan mereka pun bisa leluasa saat bergerak ke manapun yang disuka. 

Jika kamu mengenakan celana, maka ada 2 opsi yang bisa dipilih, yaitu celana panjang dan pendek. Jika ingin menunjukkan kesan yang lebih formal dan sopan, sebaiknya gunakanlah celana panjang yang bisa menutupi area kaki seluruhnya. 

Celana sendiri nyatanya memiliki beragam desain dan jenis yang berbeda pula. Misalnya saja, Palazzo, Capri, Jeans/Ripped Jeans, Culotte, dan Jogger. Sehingga, kamu dapat melakukan padu padan secara lebih bebas dan sesuai dengan selera penampilan yang diinginkan.

Sayangnya, ada beberapa kekurangan yang bisa didapatkan jika menggunakan celana. Contohnya saja saat kamu memakai celana panjang yang terlalu ketat, hal tersebut dapat menghambat peredaran darah pada area sekitar kaki. Selain itu, pemakaian celana yang pas-pasan juga nggak akan bagus bagi sirkulasi udara di bagian tubuh bawah. Sehingga, jika ingin menggunakan celana, pilihlah yang memiliki rongga cukup besar dan nggak terlalu pas-pasan dengan bentuk kaki.

Memilih rok atau celana sebenarnya tergantung pada setiap individu. Ada yang merasa nyaman jika memakai rok dan ada pula yang lebih memilih memakai celana. Jadi, semua kembali kepada kamu lagi. 

Untungnya, jika kamu sedang mencari salah satu atau kedua barang ini, maka bisa sekali dilakukan di e-commerce. Adanya platform belanja ini sangat mampu menjawab kebutuhan harianmu. Bukan hanya pakaian, namun juga makanan, aksesori, hingga peralatan rumah tangga lainnya. Terlebih, pemakaiannya pun sangat praktis karena terdapat banyak fitur yang sangat membantu. Ayo, mulai belanja ke e-commerce kesayangan kamu.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading