Sukses

Fashion

Pesona Ochi Rosdiana Dibalut Baju Pengantin Minang Koto Gadang dan Kebaya Adat Sunda Deep Blue di Hari Pernikahannya

Fimela.com, Jakarta Ochi Rosdiana akhirnya resmi menjadi istri setelah resmi menikah dengan sang kekasih, Luthfi Arif Adianto, pada Minggu, 2 Februari 2025 di Jakarta. Pernikahan pun mengusung konsep adat tradisional untuk akad dan resepsinya.

Ochi mendapat mas kawin berupa emas 22,25 gram yang merupakan tanggal pernikahan mereka. Adik kandung Ochi, Raihan Ranggana, bertindak sebagai wali nikah.

Saat akad nikah, Ochi Rosdiana dan Luthfi Arif memilih konsep Minangkabau. Terlihat dari dekorasi warna keemasan dan ornamen khas Minang. Kedua mempelai tampil dengan busana adatnya.

Saat akad nikah, Ochi mengenakan kebaya biru pastel dari Renzi Lazuardi. Kebaya tersebut model kurung yang terinspirasi adat Minang Koto Gadang, Sumatera Barat.

Kebaya pun menggunakan brokat Prancis dengan detail kombinasi payet dan kristal dipadukan dengan kerudung Koto Gadang yang dibuatnya dari bahan polos. Melengkapi tampilannya dengan aksesori kalung dan gelang-gelang emas besar.

Wajahnya dipoles oleh Marlene Hariman yang mengaplikasikan blush on coral di kedua pipi Ochi dan lipstik pink kecoklatan glossy.

Resepsi Dibalut Adat Sunda

Sedangkan untuk resepsi, Ochi dan suami mengganti pakaiannya dengan adat Sunda. Ochi pun tampil anggun dengan kebaya panjang deep blue yang dihiasi dengan kombinasikan payet dan kristal.

Kebaya yang dibuat Renzi Lazuardi ini semakin mewah dengan tile atau ekor kebaya warna senada berpayet sepanjang sekitar dua meter. Kebaya biru itu dipadukan dengan bawahan kain batik yang serasi dengan suaminya.

Ochi juga tampil dengan sanggul klasik khas sunda yang dihiasi ronce melati serta siger dan tusuk konde kembang goyang warna silver. Mengenakan kalung dan anting-anting serasi.

Kali ini Ochi pun tampil dengan makeup bold, mengaplikasikan blush on pink serta lipstik merah merona glossy. Riasan mata pun dibuat “menyala” dengan bulu mata bervolume dan softlens.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading