Sukses

Food

Mengenal Perbedaan Udon, Soba, dan Ramen Beserta Resepnya

Fimela.com, Jakarta Masakan khas Jepang adalah salah satu kuliner yang diminati banyak orang. Pasalnya, kuliner khas Jepang tidak hanya menyuguhkan rasa, tetapi juga tampilan sajian yang unik dan biasanya juga memiliki filosofi yang mendalam. 

Salah satu kuliner khas Jepang yang mudah ditemui di Indonesia ialah udon. Sajian ini berbeda dengan hidangan mie pada umumnya, lho. 

Udon adalah sejenis mi tebal dari Jepang yang terbuat dari terigu. Bentuknya biasanya tebal bulat atau persegi, tetapi bisa juga berbentuk pipih. Udon sering disajikan dalam kuah kaldu dengan beragam topping.

Banyak orang menganggap bahwa udon, soba, dan ramen adalah satu jenis hidangan yang sama, padahal ketiga amat berbeda. Apa saja perbedaannya? 

Berikut Fimela.com kali ini akan mengulas perbedaan udon, ramen, dan soba beserta resepnya. Dilansir dari beragam sumber, simak ulasan selengkapnya di bawah ini. 

 

Seputar Udon dan Resepnya

Udon adalah sajian mie khas Jepang yang terbuat dari tepung terigu dan terkenal dengan teksturnya yang kenyal, lentur, dan tebal sehingga cepat mengenyangkan. Umumnya, udon disajikan dengan kuah bening dari kaldu ashi atau shoyu atau miso dan dihidangkan saat masih panas. Namun ada pula hidangan udon yang disajikan dalam keadaan dingin.

Waktu yang paling tepat di Jepang untuk menyantap udon adalah saat musim dingin karena kuahnya yang hangat akan menghangatan tubuh juga. Selain itu, untuk menambah cita rasa, udon biasanya disajikan bersama topping atau makanan pelengkap lainnya seperti ikan goreng, berbagai sayuran, bahkan potongan daging fillet.

Lalu, bagaimana cara membuat udon secara praktis di rumah? Tenang, ada resepnya yang bisa kamu ikuti di bawah ini: 

Resep Beef Curry Udon

Bahan-bahan: 

  • 3 sdm minyak untuk menumis
  • 200 g daging sapi has dalam, potong dadu 2 cm
  • 2 siung bawang putih, cincang halus
  • 2 sdt jahe cincang halus
  • 100 g bawang bombai, cincang
  • 50 g apel hijau, kupas, parut
  • ½ sdt merica bubuk
  • ½ sdt garam
  • ± 3 blok bumbu kari jepang, hancurkan
  • 1 sdm shoyu
  • 2 sdm brown sugar/gula palem
  • 1.000 ml kaldu daging
  • 100 g wortel, potong dadu 1 cm
  • 200 g kentang, potong dadu 1½ cm
  • 100 g buncis, potong 1 cm
  • 1 sdm tepung maizena
  • 1 sdm tepung terigu
  • 50 ml air, untuk melarutkan tepung
  • 400 g udon basah, rebus sebentar, tiriskan

Cara membuat beef curry udon: 

  1. Panaskan minyak dalam panci/wajan, masukkan daging, masak sambil sesekali diaduk hingga bagian luarnya berubah warna menjadi kecokelatan. Pinggirkan daging, lalu masukkan bawang putih, jahe, dan bawang bombai. Tumis hingga berwarna kuning kecokelatan, masukkan apel parut,aduk.
  2. Masukkan shoyu, brown sugar, dan kaldu. Aduk, masak hingga mendidih.
  3. Masukkan wortel dan kentang, masak sambil ditutup hingga wortel dan kentang empuk. Tambahkan kacang buncis, aduk.
  4. Terakhir, masukkan larutan tepung maizena dan larutan tepung terigu, aduk, masak hingga mendidih kembali, angkat.
  5. Penyajian: Masukkan udon ke dalam beberapa buah mangkuk, lalu siramkan kari beserta seluruh isi ke dalamnya. Sajikan hangat.

Seputar Soba dan Resepnya

Selain udon, sajian mie khas Jepang yang tidak kalah populer ialah soba. Hidangan yang satu ini sering dianggap sama dengan udon dan ramen, padahal ketiga berbeda. Mie soba adalah jenis mie yang terbuat dari gandum dengan cita rasa yang lebih kuat. 

Karakteristik mie soba yang paling mudah dikenali untuk membedakannya dengan sajian mie lain terlihat drai warnanya. Mie soba berwarna cokelat dan memiliki tekstur yang padat. Sedangkan mie udon berwarna putih karena terbuat dari tepung terigu. Lalu, bagaimana resepnya? Yuk, simak resep mie soba kuah yang satu ini: 

Resep Mie Soba Kuah Jepang

Bahan-bahan: 

  • 500 g soba hijau kering, siap pakai
  • Air secukupnya untuk merebus

Bahan bumbu: 

  • 3 sendok makan miso
  • 1 sendok makan dashi
  • 1 sendok teh garam
  • 1 sendok teh merica bubuk
  • 2 siung bawang putih, kemudian parut
  • 2 sendok makan daun bawang yang diiris halus
  • 50-gram jamur shimeji, kemudian iris memanjang
  • 240 gram tahu sutra, tiriskan,lalu potong dadu 2 cm
  • 200 g udang segar yang besar,kemudian kupas,lalu sisakan ekornya
  • 1 sendok teh cabai merah bubuk

Cara membuat soba kuah: 

  1. Didihkan air secukupnya, rebus soba hingga lunak tiriskan , kemudian sisihkan.
  2. Untuk membuat kuah langkah pertama didigkan air besama dashi, miso, merica dan garam.
  3. Lalu masukan bawang putih parut, jamur, daun bawang. Kemudian masak hingga sayuran menjadi layu.
  4. Lalu masukan tahu sutra dan udang, semua bahan matang. Kemudian angkat dan taburi cabai merah bubuk diatasnya, sajikan selagi hangat.

Seputar Ramen dan Resepnya

Dibanding udon dan soba, mie ramen memang jenis mie yang paling terkenal. Mie ramen terbuat dari gandum tipis yang disajikan dalam berbagai kaldu. 

Mie ramen juga memiliki beragam jenisnya sendiri. Jenis yang pertama dan paling populer ialah ramen panas, yaitu kaldu panas dan mie dimakan saat masih hangat. Jenis ramen yang kedua adalah ramen dingin atau hiyashi chuka, dimana mie disajikan dingin tanpa kaldu. Sedangkan jenis ramen yang ketiga disebut tsukemen, mie yang satu ini cocok untuk kamu yang tdiak menyukai kaldu karena mie disajikan dengan kering dan dicelupkan saus ke dalamnya. 

Lalu, bagaimana cara membuat sajian ramen praktis di rumah? Yuk, simak resepnya di bawah ini: 

Resep Mie Ramen Ala Jepang

Bahan-bahan:

  • 100 gram mie ramen
  • 150 gram udang kupas
  • Daun sawi hijau (secukupnya, potong sesuai selera)
  • Kacang polong (secukupnya)
  • 5 iris daging yang sudah direbus dengan kaldu ayam dan bumbu garam
  • 1 buah telur (iris jadi dua bagian)
  • Minyak goreng (secukupnya, untuk menumis bumbu)
  • Air (secukupnya)

Bahan bumbu:

  • 3 siung bawang putih (cincang halus)
  • 1/2 buah bawang bombay (iris halus)
  • 1/2 sdt garam
  • 1/4 sdt merica bubuk
  • 1/2 sdt gula
  • 1 sdm kecap ikan
  • Kaldu ayam bubuk (secukupnya)
  • 1 batang daun bawang (iris serong)
  • 1 sdm tepung sagu yang dilarutkan dalam 1 sdm air

Cara membuat mie ramen: 

  1. Rebus mie ramen hingga matang menggunakan air kaldu ayam lalu tiriskan dan sisihkan sebentar.
  2. Panaskan minyak, tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum.
  3. Tambahkan daun sawi, kacang polong dan bumbu halus ke dalamnya.
  4. Tambahkan air dan didihkan.
  5. Jika sudah mendidih, masukkan mie dan masak hingga kembali mendidih.
  6. Tambahkan tepung sagu yang sudah dilarutkan ke dalam mie ramen dan masak hingga meletup-letup.
  7. Sajikan di mangkok saji dan tambahkan irisan daging juga telur di atasnya.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading