Sukses

Food

Cara Membuat Kulfi Khas India yang Teksturnya Lembut

0(0)

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Apakah Sahabat Fimela pernah mengonsumsi makanan khas India? Ada banyak jajanan khas India yang populer di Indonesia. Salah satunya adalah kulfi yang merupakan es krim dari India.

Kulfi atau qulfi termasuk es krim tradisional khas Indonesia, yang memiliki varian rasa unik. Kulfi terbuat dari susu murni yang dibekukan dan berbentuk kerucut. Es krim yang bentuknya padat dan teksturnya lembut ini tidak akan mudah leleh.

Tak hanya di India saja, kulfi juga dijadikan sebagai dessert di negara Pakistan, Nepal, Sri Lanka, Bangladesh, hingga Timur Tengah. Cara membuat kulfi cukup mudah dengan bahan yang sederhana. Berikut cara membuat kulfi khas India yang teksturnya lembut:

Bahan yang Diperlukan untuk Kulfi Almond dan Pistachio

  • 100 gram condensed milk
  • 100 gram evaporated milk
  • 50 gram gula pasir
  • 100 ml krim kocok (whipped cream)
  • 1 sendok makan tepung maizena
  • 2 sendok makan susu cair sapi
  • 1 sendok teh kapulaga halus
  • secukupnya pala halus
  • 1 sendok teh vanilla essence
  • 25 gram kacang almond
  • 25 gram kacang pistachio

Cara Membuat Kulfi

  1. Campur 1 sendok makan tepung maizena dengan 2 sendok makan susu. Sisihkan.
  2. Masukkan condensed milk, evaporated milk dan whipped cream di sebuah panci besar dan didihkan. Kemudian masak dengan api kecil selama 15 menit sambil diaduk perlahan.
  3. Masukkan campuran tepung maizena dan susu, aduk sampai mengental.
  4. Tambahkan kapulaga, pala, dan vanilla essence, aduk merata dan angkat kemudian dinginkan.
  5. Tambahkan kacang almond dan tuang kedalam cetakan. Kemudian dinginkan di lemari pendingin beku selama 8 sampai 12 jam.
  6. Sajikan dengan irisan kacang pistachio.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

What's On Fimela
Loading