Sukses

Food

Resep Cilok Bumbu Kacang Tanpa Daging, Praktis dan Nikmat

0(0)

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Siapa sih yang tak tahu dengan jajanan kaki lima satu ini? Cilok namanya. Cilok merupakan aci dicolok, salah satu masakan khas Jawa Barat yang terbuat dari tepung tapioka. Cilok sendiri memiliki tekstur kenyal dan sangat lembut, biasanya jajanan satu ini disajikan dengan saus atau bumbu kacang sebagai penikmat rasa jajanan ini. 

Memiliki rasa yang kenyal dan lembuit tak heran membuat banyak orang menyukai jajanan satu ini, biasanya kita akan menemukan cilok sebagai jajanan sd yang banyak disukai. Tak hanya disajikan dengan saus, biasanya cilok disajikan dengan kuah kaldu. Pernah membuat cilok di rumah? Ternyata membuat cilok tidaklah susah lho. 

Membuat cilok sangat mudah di rumah dan dapat kamu coba, cilok biasanya ditambahkan sedikit daging pada bagian dalamnya agar menghasilkan tekstur dan rasa yang nikmat. Ini dia resep dan cara membuat cilok bumbu kacang ala rumahan yang dapat kamu coba:

Resep Cilok Bumbu Kacang

Bahan-bahan:

  • 200 gr tepung tapioka. 
  • 125 gr tepung terigu. 
  • 2 siung bawang putih. 
  • 2 batang seledri. 
  • 1 sdt kaldu ayam bubuk. 
  • 1/2 sdt merica putih bubuk. 
  • 250 ml air hangat. 

Bahan Bumbu Kacang:

  • 75 gr kacang tanah. 
  • 25 gr kacang mede. 
  • 2 siung bawang putih. 
  • 1 buah cabai merah. 
  • 2 buah cabai merah. 
  • 1 sdt garam. 
  • 1/2 sdm gula merah. 
  • 1 sdt air jeruk nipis.
  • 2 sdm kecap manis. 
  • 350 ml air. 

Cara Membuat Cilok

  1. Langkah pertama siapkan tepung tapioka, tepung terigu, bawang putih, seledri, kaldu ayam bubuk, dan merica aduk hingga merata. lalu tambahkan air panas, aduk hingga merata. 
  2. Lalu ambil 1/2 sdm adonan, bulatkan dan ulangi proses satu ini hingg adonan habis.
  3. Kemudian rebus cilok dengan air mendidih, selama 30-45 menit. 
  4. Untuk membuat bumbu kacang, siapkan kacang goreng, cabai, dan bawang putih hingga matang, lalu angkat dan sisihkan. 
  5. Didihkan air, lalu masukkan bumbu kacang aduk hingga merata. Masukkan garam, gula merah, air jeruk nipis, dan kecap manis aduk hingga merata. 
  6. Tuang bumbu kacang diatas cilok dan sajikan.

Nah, itulah resep mudah membuat cilok bumbu kacang ala rumahan yang dapat kamu coba. 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

What's On Fimela
Loading