Sukses

Food

Resep Praktis Daging Ungkep Bumbu Kunyit Gurih

Fimela.com, Jakarta Selamat merayakan Hari Raya Idul Adha bagi yang merayakannya. Masih di suasana Idul Adha dan masih punya stok daging kurban cukup banyak tapi bingung mau dimasak apa?

Daging merupakan bahan makanan yang bisa diolah menjadi berbagai masakan super lezat dan menggugah selera. Daging juga menjadi bahan makanan yang kaya nutrisi sehingga sangat baik untuk menutrisi semua anggota keluarga di rumah.

Bicara mengenai masakan daging, kali ini Fimela punya resep praktis daging ungkep bumbu kunyit yang gurih dan enaknya kebangetan. Penasaran seperti apa resepnya?

Bahan dan Bumbu

Bahan

  • 250 gram daging sapi
  • 3 sdm minyak goreng
  • 1/2 buah tomat, potong kecil-kecil
  • 2 buah cabai merah besar, buang isi kemudian iris serong
  • 2 lembar daun jeruk
  • 1 ruas jahe, memarkan
  • 1 ruas lengkuas, memarkan
  • Air, secukupnya

Bumbu Halus

  • 2 ruas kunyit4 siung bawang putih
  • 1 siung bawang merah
  • 2 butir kemiri
  • 1 sdt garam
  • Penyedap masakan, secukupnya
  • Gula, secukupnya
  • 1/2 sdt ketumbar

Cara Membuat

  1. Siapkan semua bahan.
  2. Rebus daging sapi hingga matang dan empuk, tiriskan kemudian potong sesuai selera.
  3. Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum.
  4. Tambahkan daun jeruk, jahe, lengkuas, cabai merah besar dan tomat. Masak hingga harum.
  5. Masukkan daging sapi ke dalam tumisan bumbu, aduk rata.
  6. Tambahkan sedikit air, tutup wajan atau ungkep daging bersama bumbu.
  7. Jika air sudah menyusut atau asat, buka tutup wajan, aduk-aduk daging sapi dan angkat.
  8. Sajikan daging ungkep bumbu kunyit bersama nasi putih hangat serta sambal.

Menu masakan ini bisa disajikan secara langsung setelah dimasak atau bisa digoreng untuk dapatkan rasa yang lebih nendang. Resep yang sangat mudah bukan? Selamat mencoba dan semoga keluarga di rumah suka.

 

#GrowFearless with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading