Sukses

Food

Resep Sederhana Membuat Skillet Cookies

Fimela.com, Jakarta Siapa yang di dunia ini yang tidak suka makan cookies. Apalagi yang baru saja keluar dari oven adalah skillet cookies. Cookies jenis ini akan mengeluarkan aroma harum dan akan mengelilingi ruangan. Jika kamu heran tentang bagaimana cara membuat skillet cookies artikel ini adalah artikel yang cocok untuk kamu.

Konsep cookies ini adalah cookies yang dibuat dan dimasak menggunakan panci dengan jenis skillet. Secara keseluruhan, rasa dari cookies ini akan memberikan rasa yang chewy, coklat yang lebih meleleh, tepian cookie yang garing, dan rasa yang renyah. Jika kamu merasa bosan dengan cookies pada umumnya pilihan jenis cookies ini bisa menjadi pilihan yang tepat untuk mu.

Dilansir oleh Howsweeteats.com mengungkapkan bahwa skillet cookies bisa dikatakan cookies yang memiliki tekstur yang sempurna karena dalam satu gigitan kamu bisa merasakan kerenyahan dan chewy dalam waktu yang bersamaan. Disisi lain cookies jenis ini akan menghemat cucian karena kebanyakan kegiatannya akan dilakukan di panci skillet. 

Tidak perlu berlama-lama, kamu bisa membuat skillet cookies dengan resep di bawah ini. FIMELA yakin akan enak.

 

Double Chocolate Skillet Cookies

Untuk membuat double chocolate skillet cookies, kamu perlu mempersiapkan bahan-bahan seperti berikut.

  • 1½ (¾ cangkir) unsalted butter, dilunakkan,              
  • 1½ cangkir light-brown sugar,             
  • 2 butir telur,                  
  • 1½ sendok teh ekstrak vanili,                      
  • 1 sendok teh soda kue atau baking soda,                 
  • ¾ sendok teh garam,                         
  • 2 cangkir tepung serbaguna,                                    
  • ¼ cangkir coklat bubuk,                          
  • 1½ cangkir chocolate chips semi manis.                               
  1. Cara membuatnya Pra panaskan oven menjadi 350ºF (176.667ºC) dan letakkan rak oven di posisi tengah.                              
  2. Dalam wadah mixer, mixerlah mentega dan gula pada kecepatan sedang selama 3 menit atau sampai mencapai kekentalan yang ringan dan mengembang. Bersihkan sisi dan bagian bawah mangkuk jika diperlukan. Masukkan telur dan vanila, lalu kocok lagi selama 2 menit. Pastikan untuk membersihkan bagian dalam mangkuk.                              
  3. Pindahkan adonan ke dalam panci skillet atau wajan anti lengket, tetapi disarankan untuk menggunakan panci skillet. Tambahkan chocolate chip dan kemudian aduk rata. Kemudian panggang sekitar 35 menit, intinya sampai adonan mengembang dan matang.                                
  4. Kemudian dinginkan sekitar 15 sampai dengan 20 menit, lalu sajikan, jika kamu suka, kamu bisa menambahkan es krim. dengan cara seperti ini.

Jika tidak habis dalam sekali makan, kamu bisa tutup skillet cookies menggunakan aluminium foil dalam suhu kamar dan akan tahan selama 3 hari.

 

 

Original Skillet Cookies

Bahan-bahan yang kamu butuhkan untuk membuat original skillet cookies.

  • 1 ½ batang butter, dan dicairkan, serta didinginkan hingga hangat,                         
  • 1 cangkir light brown sugar,                          
  • 1/2 cangkir gula pasir,                                          
  • 1 butir telur,                                               
  • 1 kuning telur,                                                
  • 2 sendok teh ekstrak vanila,                                        
  • 2 cangkir dan 2 sendok makan tepung serbaguna,                           
  • 1/2 sendok teh soda kue,                                  
  • 1/2 sendok teh garam,                                                              
  • 1 1/2 cup coklat keping semi manis.                                    

Cara membuatnya adalah dengan cara.

  1. Pra panaskan oven menjadi 162º celcius,                                                 
  2. Lelehkan butter menggunakan microwave sekitar 45 detik, setidaknya sebagian besar butter hampir mencair dan dinginkan selama beberapa menit,                                 
  3. Masukan butter yang meleleh, gula pasir, dan brown sugar ke dalam mangkuk dan kemudian kocok dengan mixer listrik hingga tercampur rata,                                          
  4. Setelah itu tambahkan telur, kuning telur, dan ekstrak vanili, serta kocok sampai tercampur rata,                                          
  5. Campurkan tepung, soda kue, dan garam hingga tercampur rata. Gently tambahkan coklat chip ke dalam campuran tersebut,                                                 
  6. Setelah adonan jadi, masukan ke panci skillet yang kamu miliki dan tekan sampai seluruh bagian tertutup rata.                                
  7. Panggang selama 28 sampai 35 menit atau sampai berwarna keemasan. Ingat untuk jangan masak terlalu lama karena skillet panas dapat memasak cookies secara sendiri.                             
  8. Dinginkan cookies selama 20 sampai 30 menit.         

 

 

 

Penulis: FIMELA Sherly Julia Halim

 

 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading