Sukses

Food

Cara Mudah Menyimpan Buah Mangga Agar Tahan Lama

Fimela.com, Jakarta Buah mangga menjadi salah satu buah tropis yang memiliki cita rasa serta aroma menggugah selera. Saat ini sendiri, lagi musim-musimnya buah mangga Sahabat Fimela. Kita bisa menemukan aneka macam buah mangga di pasaran dengan kisaran harga yang cukup mudah dijangkau untuk semua kalangan. 

Saat buah mangga berada di harga cukup murah, tak ada salahnya untuk beli dan stok buah mangga yang cukup banyak di rumah. Tak perlu khawatir akan keawetan buah mangga. Dengan cara penyimpanan yang tepat, buah mangga bisa tahan lebih lama. Ini juga memiliki nutrisi yang tak banyak berkurang di dalamnya. 

Kira-kira, bagaimana cara menyimpan buah mangga agar tahan lama? Mari simak yang berikut ini.

Beli Mangga yang Belum Matang

Saat membeli buah mangga, yang harus diperhatikan adalah buah mangga yang hendak dibeli. Usahakan untuk membeli buah mangga yang sudah tua tapi belum empuk atau belum matang. Buah mangga ini akan memiliki daya simpan yang lebih lama di suhu ruangan. Sementara buah mangga yang telah matang, berikut beberapa cara efektif untuk menyimpannya. 

Simpan di Lemari Es

Simpan buah mangga di lemari es. Cara ini akan membuat buah mangga tahan lebih lama. Tapi ingat, jangan simpan buah mangga terlalu lama di lemari es karena ini bisa mengurangi kesegaran pun kadar air di dalamnya. Buah mangga yang disimpan di lemari es biasanya hanya bertahan 2 sampai 3 hari.

Kupas dan Potong Buah Sebelum Disimpan

Jika ingin buah mangga yang disimpan di kulkas tahan lebih lama, sebaiknya kupas dan potong buah mangga sebelum disimpan. Setelah buah mangga dikupas dan dipotong, selanjutnya letakkan di wadah stoples kedap udara. Cara ini akan membuat buah mangga tahan lebih lama hingga satu minggu di dalam kulkas. 

Simpan di Freezer

Buah mangga yang disimpan di freezer akan bertahan lebih lama lagi. Sama seperti buah lainnya, buah mangga yang disimpan di freezer akan memiliki daya tahan lebih dari satu minggu. Tapi ingat, buah ini cara penyimpanan ini biasanya membuat buah mangga tak sesegar sesaat ia dikupas dan dipotong. 

Olah Jadi Makanan Tertentu Sebelum Disimpan

Jika kamu ingin buah mangga yang tahan lama. Kamu bisa membuatnya sebagai olahan makanan lain seperti makanan kering dengan aroma mangga. Atau, jus buah mangga dan buat es krim atau es lilin. Mengolah buah mangga menjadi makanan tertentu yang memiliki daya tahan lama, akan membuat buah mangga bisa dinikmati dalam waktu yang lebih lama. 

Itulah sekian cara menyimpan buah mangga agar tahan lebih lama. Semoga cara ini bermanfaat dan selamat mencobanya. 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading