Sukses

Health

10 Penyebab Gatal di Telapak Tangan yang Perlu Kamu Perhatikan

Fimela.com, Jakarta Tangan atau telapak tangan yang terasa sangat gatal merupakan salah satu masalah umum yang kerap terjadi oleh setiap orang. Hal ini mungkin dapat disebabkan oleh iritasi ringan yang membuat telapak tangan kamu terasa sangat terbakar dan tidak nyaman untuk melakukan aktivitas seharian.

Tentu saja telapak tangan yang gatal akan menganggu aktivitas kita, apalagi jika rasa terbakar dan sangat geli yang tak kunjung berhenti. Namun, kamu jangan khawatir karena masalah ini terkadang bukan menjadi masalah yang cukup serius bagi kamu yang mengalaminya.

Kabar buruknya telapak tangan yang gatal bisa menjadi pertanda bahwa kamy memiliki kondisi kulit yang kronis dan membutuhkan perawatan. Nah, berikut beberapa penyebab telapak tangan gatal yang mungkin kamu alami:

1. Kulit Kering

Kulit kering yang agak kering hingga eksim (dermatitis) juga dapat menyebabkan gatal-gatal. Gatal dari kulit hanya akan kering lebih sering terjadi seiring bertambahnya usia karena kulit kita akan menjadi lebih kering secara alami.

Banyak orang yang menemukan bahwa begitu cuaca yang sangat panas mereka akan kehilangan kelembabpan dan membuat kulit mernjadi kering, biasanya seseorang yang memiliki kulit kering akan mengalami gatal yang semakin parah.

Berikut beberapa gejala kulit kering yang mungkin kamu alami:

Kulit kering biasanya akna terlihat, seperti pecah-pecah maupun iritasi. Hal ini mungkin akan terlihat memerah, terutama pada bagian jarring jari diantara jari-jari dan terkadang di sekitar cincin di mana sabun yang tidak dibilas secara menyeluruh.

2. Dermatitis Kontak

Dermatitis kontak atau eksim ini biasanya akan membentuk lingkaran setan dimana kulit kering akan meradang di bagian tangan kita dan terasa sangat gatal dan akan menjadi lebih meradang ketika gatal. Kulit kemudian bisa menjadi terinfeksi jika tangan kita tidak dibersihkan dan infeksi ini akan masuk dalam retakan dan goresan.

Berikut beberapa gejala dermatitis kontak:

Tangan yang dapat mengalami ruam merah, kekeringan, sisik, benjolan dan lecet mungkin ada karena cairan atau pengerasan kulit dan pembengkakan jika infeksi terjadi. Hal ini juga dapat terjadi karena pemakaian sarung tangan, pembersih mekanin, maupun perawatan lainnyan.

3. Alergi

Ini bisa terjadi karena aanya respons terhadap sesuatu yang telah kita makan atau melakukan bersentuahn dan bisa akan menghilang ketika kita mengetahui pemicunya. Kemungkinan veara gatal di tangan juga akan dikaitkan dengan gatal di tempat lain. Hal ini juga akan memerluka beberapa paparan untuk memicu renspons alergi yang mungkin tidak akan terlihat sampai beberapa jam.

4. Infeksi

Hal ini mungkin jarang terjadi, tapi beberapa orang akan mengalaminya. Kudis bisa menjadi penyebab tangan gatal, selain itu hal ini mungkin juga disebabkan oleh tungau kecil yang bertelur di kulit dan meninggalkan garis keperakan dengan titik di salah satu ujungnya.

Hal ini kemudian akan menjadi ruam dan bintik-bintik merah yang kecil. Rasa gatal kemungkinan akan parah saat di malam hari, maka dari itu kamu perlu mengobati infeksi yang kamu alami.

5. Masalah Psikologis

Ketika semua dapat menemukan bahwa kita akan merasa lebih gatal saat gugup atau stress, hal ini mungkin terjadi karena kebiasaan. Kecemasan umum, depresi, dan gangguan obsesif komplusif juga dapat mencakup gatal sebagai vagian dari presentasi. Sangat penting bagi kamu untuk memastikan bahwa goresan tersebut tidak menyebabkan infeksi dan nyeri.

6. Masalah Neurologis

Carpal Tunnel Syndrome juga dapat menyebabkan mati rasa, nyeri atau bahkan sensasi gatal pada saraf median (telunjuk ibu jari dan jari tengah). Diabetes dan komplikasi neuropati perifer pada diabetes yang parah juga dapat menyebabkan sensasi gatal.

7. Penyebab Metabolik

Lebih jarang gatal bisa terjadi kerena adanya tanda masalah pada hati, ginjal ataupun tiroid. Hal ini juga dapat terjadi pada anemia defisiensi besi dan keganasan tertentu seperto myeloma dan limfoma.

8. Penyebab Hormonal

Kehamilan dan menopause juga dapat membuat gatal lebih kerap terjadi merkipun bagian tangan saja yang akan mempengaruhinya.

9. Perubahan Tahi Lalat

Pasti kamu akan sangat bingung, mengapa perubahan tahi lalat dapat menyebabkan gatal pada telapak tangan. Terkadang perubahan tahi lali di tangan dapat menandakan adanya perubahan kanker sehingga membutuhkan pemeriksaan dokter. Tangan merupakan salah satu bagian tubuh yang paling sering terkena paparan sinar matahari, oleh sebab itu kamu perlu menggunakan pelembab dank rim SPF untuk tangan.

10. Penyebab yang Tidak Diketahui

Terkadang kita tidak akan mengetahui penyebab gatal yang muncul tiba-tiba dan seringkali akan berlalu secepat datangnya.

Gatal pada telapak tangan yang mungkin kamu alami terkadang bukan masalah yang serius dan terkadang tidak berbahaya, tetapi jika masalah ini terus berlanjut maka ada baiknya kamu mengetahui penyebab dan mencegahnya.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading