Sukses

Health

Mudahnya Jaga Stamina Tubuh di Tengah Padatnya Aktivitas dengan Permen Vitamin

Fimela.com, Jakarta Sering kali banyak orang yang kehilangan semangat di siang hari, khususnya ketika jam kerja atau aktivitas sehari-hari yang sedang berlangsung. Hal ini disebabkan karena terjadinya penurunan energi atau kantuk yang disebut sebagai "Low Energy Afternoon Slump".

Dilansir dari Healthline, "Low Energy Afternoon Slump"sangat umum dialami oleh banyak orang dan biasanya membuat tidak nyaman karena dapat menyebabkan penurunan produktivitas dan kesuitan untuk menyelesaikan tugas-tugas yang diperlukan. Biasanya "Low Energy Afternoon Slump" disebabkan karena kurang tidur, kurangnya asupan nutrisi yang seimbang, dan kurangnya aktivitas fisik selama hari kerja.

Untuk mengatasi masalah tersebut, masyarakat Indonesia seringkali mengandalkan kopi atau teh yang mengandung kafein untuk menghilangkan rasa kantuk. Namun, kebiasaan minum kopi atau teh yang berlebihan malah berdampak negatif bagi kesehatan seperti asam lambung, jadwal tidur yang kacau, dan penurunan energi.

MenurutĀ Food and Drug Administration (FDA) Amerika Serikat, konsumsi kafein yang aman yakni sekitar 400 mg atau satu hingga tiga cangkir kopi dalam sehari.

Youvit hadirkan Energy Gummy Kafe G dengan rasa kopi untuk penuhi asupan energi

ā€œDibandingkan dengan minum secangkir kopi langsung. Anda dapat menggunakan metode mikrodosis kafein. Dengan cara ini, Anda hanya perlu mengonsumsi kafein dalam jumlah sedikit, 10-15 mg setiap tiga hingga empat jam," jelas Dr. Kevin Mac seperti tertulis dilansir dari Youvit.co.id.

Menyadari zat kafein sangat efektif untuk mengembalikan semangat dan produktivitas masyarakat. Sebagai merek vitamin yang terkemuka di Indonesia, Youvit menghadirkan alternatif asupan kafein baru yaitu Kafe G.

Youvit Kafe G adalah energy gummy pertama di Indonesia yang mengandung 15mg kafein alami dari Guarana. Penggunaan kafein alami jauh lebih aman untuk dikonsumsi tubuh karena tidak menyebabkan efek samping seperti insomnia dan asam lambung.

Tak hanya itu, Youvit Kafe G juga dilengkapi dengan ekstrak kopi dan 6 Vitamin B Kompleks untuk menjaga fokus, konsentrasi, meningkatkan energi, serta mengatasi rasa kantuk sehingga dapat terus semangat dalam menjalani hari. Youvit Kafe G hadir dengan rasa kopi dan diproduksi tanpa pewarna buatan sehingga aman dikonsumsi setiap hari.

Meningkatkan gaya hidup sehat dengan Youvit Kafe G

ā€œKami ingin menjadikan Youvit Kafe G sebagai bagian dari gaya hidup sehat masyarakat, selayaknya mereka mengonsumsi kopi atau pun teh. Youvit Kafe G dapat memberikan asupan energi stabil dan serta cara mengonsumsinya sangat mudah karena dapat dilakukan kapan pun dan di mana pun,ā€ jelas Wouter van der Kolk selaku Co-Founder dan CEO Youvit.

Dalam memenuhi energi setiap hari, perlu dipahami bahwa mengonsumsi vitamin saja tidak cukup, kamu juga perlu untuk menyeimbangkan dengan tidur yang cukup serta mengonsumsiĀ makanan yang sehat dan seimbang.

Youvit Kafe G telah tersedia di website Youvit, marketplace (Tokopedia, Shopee, TikTok Shop, Lazada, dan lainnya), serta offline store yang di gerai Watsons serta Superindo. Kamu juga bisa mengonsumsi Youvit Kafe G lebih dari satu gummy setiap harinya sesuai dengan energi yang kamu butuhkan.

Ā 

*Penulis: Amelia Septika.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading