Sukses

Health

Udara Bersih Jadi Faktor Penting saat Olahraga dalam Ruangan

Fimela.com, Jakarta Berolahraga merupakan hal yang wajib dilakukan semua orang supaya kesehatannya terjaga dan terhindar dari berbagai macam penyakit. Berolahraga dapat dilakukan setiap orang baik di rumah maupun di luar seperti gym atau tempat olahraga lainnya. Namun, kedua tempat tersebut tetap memerlukan udara bersih yang mendukung dalam berolahraga.

Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan telah merilis data pada situs IQAir beberapa waktu yang lalu dengan pembahasan mengenai kualitas udara di Jakarta yang mencapai indeks 116 dengan konsentrasi PM2.5 41.6μg/m3 yang berarti adanya peningkatan 8,3 kali lebih tinggi berdasarkan nilai panduan kualitas udara tahunan WHO (data per 15 Mei 2023). Dengan hal tersebut, bagi kelompok masyarakat yang sensitif terhadap udara disarankan untuk mengurangi aktivitas di luar ruangan, termasuk berolahraga

Namun, kondisi tersebut juga bukan menjadi halangan kamu untuk berolahraga karena beberapa olahraga seperti yoga, zumba, cardio, barre, pilates, dan gerakan-gerakan sederhana yang menggunakan alat dapat kamu lakukan untuk membuat tubuh tetap fit dari rumah saja. Program Sweaturday dari Coway dapat menjadi salah satu referensi untuk berolahraga dengan mudah dan menyenangkan di rumah.

Olahraga di rumah

Memilih jenis olahraga yang sesuai dengan keadaan fisik memang penting, tetapi menjaga udara di dalam ruangan tetap bersih juga hal yang penting dan tidak boleh terabaikan, terutama saat berolahraga karena polusi udara dapat menganggu proses pernapasan secara keseluruhan, sedangkan ketika berolahraga proses pernapasan yang terjadi lebih cepat dan dalam serta secara otomatis sehingga paru-paru juga akan lebih cepat mengalirkan oksigen ke seluruh tubuh. 

International Journal of Preventive Medicine menerbitkan sebuah jurnal yang menjelaskan efek berolahraga pada udara yang berpolusi tinggi yaitu dapat menurunkan VO2 max, jumlah sel darah merah, hemoglobin, dan hematokrit. Namun, di sisi lain, adanya peningkatan signifikan pada tingkat laktat, jumlah sel darah putih dan merah. Hal tersebut diakibatkan kurangnya kemampuan untuk melakukan aktivitas fisik dengan intensitas tinggi. 

Kamu dapat melakukan berbagai cara untuk menjaga kualitas udara di dalam ruangan tetap terjaga, bersih, dan segar seperti memperhatikan ventilasi untuk sirkulasi udara, rutin membersihkan barang-barang, dan menggunakan pemurni udara yang berkualitas tinggi dan dilengkapi dengan filtrasi seperti TRIPLE POWER (AP-2318D) dari Coway. Pemurni udara bersih ini memiliki performa yang kuat untuk memurnikan udara dari 3 sisi dengan menjangkau permukaan ruangan seluas 80m2 serta diperlengkap dengan sistem 4 langkah HEPA Filter yang dapat menyaring 99,99% partikel di udara dengan ukuran 0,01 mikrometer membuat TRIPLE POWER (AP-2318D) sangat direkomendasikan untuk kegiatan di dalam rumah, terutama bagi kamu yang memiliki anggota keluarga.

TRIPLE POWER (AP-2318D)

TRIPLE POWER (AP-2318D) ini memiliki 3 mode pintar andalan yaitu:

  1. Auto mode berfungsi untuk menyesuaikan aliran udara secara otomatis dengan mendeteksi tingkat polusi dalam ruangan untuk pembersihan udara yang lebih mudah. 
  2. Smart eco mode berfungsi untuk mengurangi konsumsi daya saat kualitas udara dalam ruangan baik sehingga lebih efisien.
  3. Sleeping mode ini dapat mengontrol udara dalam ruangan dengan sempurna sehingga pembersih udara akan bekerja secara otomatis untuk mendeteksi cahaya di sekitar produk dan menyesuaikan aliran udara, bunyi, dan konsumsi daya dalam menciptakan suasana yang nyaman.

Selain itu, Coway juga menyediakan Heart Service CODY (Coway Lady) sebagai layanan eksklusif untuk perawatan dan pemeliharaan pengguna pemurni udara dan air dari Coway untuk memastikan fungsi pemurnian udara tetap optimal dan efisiensi produk tetap terjaga. Layanan ini dapat dilakukan pelanggan setiap dua bulan sekali. Nantinya, pemurni udara akan dibersihkan dan didesinfeksi dari luar hingga dalam dengan menggunakan sinar UV untuk memastikan kualitas terbaik udara bersih. 

 

*Penulis: Fani Varensia.

 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading