Sukses

Info

Batas Kedaluwarsa Vaksin COVID-19 Diperpanjang

Fimela.com, Jakarta BPOM menyampaikan sekitar 18 juta vaksin COVID-19 diperpanjang batas kedaluwarsanya. Perpanjangan masa kedaluwarsa vaksin lazim terjadi pada vaksin-vaksin baru. Vaksin COVID-19 sendiri merupakan vaksin baru yang saat ini hanya mengantongi izin penggunaan darurat (Emergency Use Authorization/EUA) dengan data yang masih sangat singkat.

“Enggak ada masalah memperpanjang tanggal kedaluwarsa selama jaminan data vaksin menunjukkan tetap stabil,” kata Penny kepada wartawan, Rabu, 16 Maret 2022 siang di Kantor BPOM, Jakarta. 

Dikutip dari Liputan6.com, batas kadaluarsa ini dapat diperpanjang jika adanya bukti baru yang dapat menunjukan bahwa mutu dan juga keamanan vaksin masih memenuhi syarat pada saat mendekati kadaluarsa, selama vaksin tersebut disimpan sesuai dengan kondisi yang sudah ditetapkan. 

Apa itu shelf life?

Sebelumnya masa kedaluwarsa vaksin adalah enam bulan, dengan data terbaru maka beberapa merek dapat diperpanjang menjadi sembilan sampai dua belas bulan. 

Menurut Juru Bicara Vaksinasi COVID-19, Siti Nadia Tarmizi, perpanjangan masa kedaluwarsa di atas merujuk pada makna masa edar shelf life vaksin COVID-19. Shelf life sendiri merupakan masa penggunaan. Untuk vaksin Sinovac, BPOM menetapkan shelf lifenya pada 6 bulan.

Berdasarkan informasi dari produsen, vaksin ini diproduksi pada September-November 2020 dan memiliki masa simpan selama 3 tahun. Namun, BPOM memiliki mengeluarkan EUA berdasarkan data uji stabilitas. 

Kondisi saat ini bila sebelumnya masa kedaluwarsa vaksin COVID-19 adalah 6 bulan, dengan data terbaru dari uji stabilitas maka shelf life dari beberapa merek diperpanjang menjadi 9 sampai 12 bulan.

 

6 vaksin COVID-19 yang masa kedaluwarsanya diperpanjang

  1. Vaktin Bio Farma : 12 Bulan
  2. Vaksin Sinopharm Kemasan 1 Dosis Prefilled Syringe : 12 Bulan
  3. Vaksin Zifivax : 12 Bulan
  4. Vaksin Sinopharm Kemasan 2 Dosis/Vial : 9 Bulan
  5. Vaksin AstraZeneca Bets Tertentu Produksi Catalent Anagni S.R.L, Italia : 9 Bulan
  6. Pfizer-Biotech Covid-19 Vaccine/Cominarty Produksi Pfizer Manufacturing Belgium, Puurs, Baxter Diriilis Diontech & Mibe Dirilis Biontech : 9 Bulan

 

*Penulis: Saffa Sabila.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading