Sukses

Lifestyle

Dengan Pegangan Bambu, Tas Gucci Ottilia Jadi It Bag Akhir Tahun

 

Jakarta Trend akhir tahun dunia fashion dari waktu ke waktu semakin berwarna. Gaya maksimalis yang meriah, kadang kelewat heboh makin banyak disukai.Warna earthy tone seperti gradasi coklat mulai dilupakan oleh berbagai fashion house kelas dunia, yang kini lebih berani menciptakan trend tampilan akhir tahun dengan warna kuning mustard, hijau pekat bahkan merah menyala. Dari pakaian, bahkan sampai aksesori, permainan warna kontras ini kerap diaplikasikan. Seperti tas keluaran GUCCI teranyar ini, “Ottilia”, dengan warna mustard yang chic, tas ini diprediksi jadi aksesori tas yang akan dijinjing kemana-mana oleh setiap fashionista saat akhir tahun nanti.  

Terinspirasi oleh nuansa alam yang eksotis, sang direktur kreatif Gucci, Alessandro Michele, mengarahkan pegangan tas bambu khas GUCCI ke gaya penuh fantasi yang super stylish. Dalam warna kuning mustard, merah, putih, dan hitam, tas berbahan dasar kulit ini terlihat artsy dihiasi dengan patch  serangga seperti ngengat, kupu-kupu - termasuk aksesori besi berentuk serangga pada bagian depannya. Tak ketinggalan sentuhan pola kulit ular yang menambah nilai eksotis tas ini. 

Segala sentuhan eksotis yang ditambahkan, seperti kulit buaya dan burung unta, juga berbagai motif dari alam tengah jadi ikon yang digunakan rumah mode asal Italia ini. Karena terlihat tak hanya tas, namun motif serangga juga terlihat di rancangan berbagai busana, ikat pinggang, dompet dan syal-nya. Tiap periode, Gucci memang membawa fauna-fauna yang khas ke alam desainnya.Tertarik untuk tambahkan satu fashion essential ini ke dalam personal style?. Rasanya dengan gaya apapun, dari sporty chic, casual sampai glamor akan terlihat bernilai 100 dengan tambahan tas ini. If you have the money to burn, go put Ottilia to your shopping list ! 

 

(Picture : Exclusive)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading