Sukses

Lifestyle

Aturan ketat pada resepsi pernikahan Putri Eugenie dan Jack Brooksbank

Fimela.com, Jakarta Royal wedding lainnya dari keluarga kerajaan Inggris akan segera terselenggara. Kali ini, pesta digelar oleh pasangan Putri Eugenie dan Jack Brooksbank yang akan berlangsung di Kapel St. George di Kastil Windsor, Inggris.

Seperti yang dilansir dari Harpersbazaar.com, diperkirakan sebanyak 850 tamu undangan akan menghadiri pemberkatan Putri Eugenie dan Jack Brooksbank. Bahkan, mereka juga telah menerima paket yang berisikan aturan-aturan untuk menghadiri pesta pernikahan pasangan ini.

Aturan utama dalam pesta pernikahan Putri Eugenie dan Jack Brooksbank adalah tidak diperbolehkan foto. Mengambil foto tidak diizinkan di dalam Windsor Castle, di mana merupakan tempat keduanya mengucapkan janji pernikahan. Jadi, dengan aturan ini, maka sebaiknya kamera ditinggalkan di rumah. Selain itu, tas juga dilarang untuk dibawa.

Aturan pernikahan Putri Eugenie

Putri Eugenie dan Jack Brooksbank juga meminta agar para tamu undangan tidak membawa hadiah fisik pada pernikahan mereka. Namun mereka menyediakan alamat pengiriman yaitu di kantor Duke of York's, Buckingham Palace.

Bahkan aturan dilarangnya foto juga berlaku pada pesta resepsi pernikahan. Di mana para tamu akan diminta untuk menyerahkan ponsel, kamera, dan electronic devices lainnya yang bisa digunakan untuk mengabadikan moment.

Melihat dari aturan yang berlaku, nampaknya aturan tersebut tak berbeda jauh dari yang berlaku pada pesta pernikahan pangeran Harry dan Meghan Markle.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading