Sukses

Lifestyle

5 Tips Membuat Semur agar Dagingnya Empuk dan Bumbunya Meresap

Fimela.com, Jakarta Ketika memasak semur daging, salah satu kesulitan yang sering dihadapi di rumah adalah bagaimana caranya membuat daging semur empuk dan bumbunya meresap sedap. Ternyata ini sekian tips yang bisa membuat semur enak dan dagingnya empuk.

1. Pilih bagian daging yang empuk

Ada berbagai macam pilihan bagian daging sapi, pilih yang tidak banyak serat dan empuk tanpa banyak pengolahan. Jangan pilih daging yang mudah alot, meski harganya biasanya juga akan lebih mahal.

2. Ukuran daging dan teknik pukul-pukul

Jika membeli daging yang berserat dan berurat, bisa diakali dengan memotong daging jangan terlalu tebal. Memotong tipis-tipis akan lebih disarankan. Tapi rebus dulu daging hingga matang, setelah itu potong-potong karena daging yang matang lebih mudah dipotong. Jika tak yakin daging akan empuk, pukul-pukul sebentar untuk memecah seratnya.

3. Banyak bumbu

Pastikan memberikan bumbu yang cukup jangan pelit bumbu jika ingin rasa semur nendang. Jika ada bumbu yang ditumis, pastikan menumisnya hingga matang. Jangan hilangkan bumbu rempah seperti jahe, lengkuas, kapulaga, daun salam dan serai karena rempah-rempah itulah yang akan menciptakan citarasa sedap dan nikmat pada semur.

4. Masak dalam waktu lama

Untuk kuah yang kental dan bumbu meresap ke dalam daging, pastikan merebus semur cukup lama. Jika ingin memasukkan bahan lain seperti kentang dan tahu, masukkan terakhir agar tidak hancur, kurang lebih 10 menit sebelum semur diangkat.

5. Gunakan panci presto

Jika menggunakan daging yang keras dan tidak ingin menghabiskan banyak waktu masak, gunakan panci presto saat masak semur. Cara ini akan dengan praktis membuat daging empuk dan bumbunya lebih meresap.

Nah, itu dia sekian cara agar semur daging empuk dan bumbunya terasa sedap hingga ke dalam. Silakan dicoba.

#ChangeMaker with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading